Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesona Jokowi Menyihir Para Pembeli Rumah DP 1 Persen

Kompas.com - 28/07/2017, 23:00 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KompasProperti - Meski telah habis terjual, peminat perumahan Villa Kencana Cikarang di Bekasi, Jawa Barat, masih sangat banyak.

Saat ini, tercatat 1.000 pembeli berstatus menunggu atau waiting list untuk mendapatkan rumah yang diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada awal Mei lalu itu.

Managing Director PT Sri Pertiwi Sejati Group (SPS Group), Asmat Amin mengatakan, tingginya permintaan masyarakat terhadap hunian tersebut karena faktor Jokowi.

Baca: Karena Jokowi, Rumah DP 1 Persen habis TerjuaH

"Kelebihan rumah ini karena diresmikan Jokowi, jadi terekspos media. Selain itu, karena ini rumah subsidi dengan harga terjangkau tapi fasilitas kelas real estate, " kata Asmat kepada KompasProperti, Jumat (28/7/2017).

Dari 8.749 unit rumah yang akan dibangun, terdapat 2.600 unit yang sedang menunggu proses akad Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Hal itu disebabkan dua hal, yakni proses pembangunan yang belum selesai dan BI Checking yang sedang dilaksanakan.

"Yang 1.800 unit dalam proses pembangunan, sisanya sudah jadi," kata dia.

Menurut Asmat, jika nantinya ada pembeli yang gagal saat proses BI Checking, maka mereka yang telah berada dalam daftar tunggu berkesempatan mendapatkan rumah tersebut.

Untuk diketahui, harga jual per unit rumah di Villa Kencana Cikarang dibanderol Rp 141 juta. Rumah tersebut dapat dicicil sekitar Rp 800.000/bulan.

Untuk akses KPR dengan Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP), masyarakat mendapat bunga acuan 5 persen dengan masa tenor hingga 20 tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau