Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengembang Kejar "Topping Off" Setelah Lebaran

Kompas.com - 20/05/2016, 21:57 WIB
M Latief

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengembang menjadikan lebaran sebagai momentum mengejar target pembangunan. Proyek-proyek mulai dikebut.

"Ya, kami kebut terus pembangunannya. Kami mengejar topping off setelah Idul Fitri nanti," ujar Ahsanul Haq, Direktur Teknik PT Spekta Properti Indonesia, pengembang LA City Apartment, Jumat (20/5/2016).

Ahsanul mengatakan, proses penutupan atap tersebut sekaligus menandai beroperasinya kantor pemasaran apartemen yang berlokasi di kawasan Lenteng Agung, Jakarta Selatan, itu. Selain itu, menjadi indikasi segera dituntaskannya pembangunan tahap pertama ketiga tower apartemen tersebut.

"Ini mengacu keputusan Gubernur DKI Jakarta yang diterbitkan tahun lalu, maka ditetapkan pembangunan sebanyak 17 lantai pada masing-masing tower. Kami sedang mencoba fokus untuk melakukan percepatan pembangunan," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Operasional PT Abadi Prima Intikarya, Djoko Widojono, yang menjadi kontraktor utama pengembangan LA City Apartment, menyatakan optimistis proses penutupan atap dapat terlaksana dalam kurun waktu dua bulan ke depan.

"Kondisi eksternal seperti perubahan cuaca atau apapun mudah-mudahan tidak menjadi persoalan, karena kita tinggal mengerjakan satu lantai teratas saja," kata Djoko.

Adapun LA City Apartment tahap pertama akan memiliki tiga tower dengan 700 unit apartemen secara keseluruhan. Harga setiap unit ditawarkan mulai Rp 400 juta untuk tipe studio dan Rp 700 juta untuk tipe dua kamar tidur (two bed room).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Tips
Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Berita
Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Ritel
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau