Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Masih Bisa Ditemui Hunian Seharga Rp 190 Juta!

Kompas.com - 19/10/2013, 16:43 WIB
Tabita Diela

Penulis

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com — Tak sulit menemukan hunian seharga di bawah Rp 1 miliar. Terlebih, lokasinya dekat dengan Jakarta dan mudah dijangkau karena tersedia moda transportasi publik yang bisa diakses 24 jam.

Adalah PT Bina Usaha Nusantara yang memasok hunian dengan harga terjangkau, Bailey's Lagoon. Mereka membangun apartemen yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp 190 jutaan hingga Rp 450 jutaan.

Baileys Lagoon berada di kawasan Ciputat. Tidak sulit menemukan proyek tersebut. Pasalnya, lokasinya tepat berada di ujung fly over Ciputat, di seberang pusat perbelanjaan Ramayana, dan bersebelahan dengan pasar Ciputat. Meski macet, sarana transportasi menuju lokasi, atau sebaliknya, menuju pusat kota Jakarta selalu tersedia.
 
Baileys Lagoon merupakan pengembangan multifungsi. Selain apartemen, terdapat juga town house di lantai dasar dan area komersial. Menurut rencana, proyek tersebut akan memiliki dua menara yang masing-masing berisi 600 unit.

Menara pertama, Tower A, memiliki tiga wing, sementara menara kedua, Tower B, memiliki dua wing. Pembangunan kedua menara ini dilakukan secara bertahap. Tahap pertama pembangunan infrastruktur Bailey's Lagoon, dimulai hari ini, Sabtu (19/10/2013).

Menurut Direktur Utama PT Bina Usaha Nusantara Arvin F Iskandar, berselang empat bulan pihaknya akan mulai pembangunan apartemen Tower A.

"Selanjutnya selama 18 bulan ke depan akan disusul pembangunan menara berikutnya," ujar Arvin.

Komisaris Utama PT Bina Usaha Nusantara Dedi Setiadi, mengungkapkan, dari keseluruhan jumlah apartemen, 70 persen di antaranya bertipe studio dengan ukuran semigross 19,8 meter persegi, 20 persennya satu kamar dengan ukuran semigross 24,61 meter persegi, sementara 10 persennya dua kamar berukuran semigross 49,61 meter persegi dan apartemen loft yang disebut dengan townhouse.

Harga tipe studio Rp 190 jutaan, sementara tipe selanjutnya dibanderol dengan harga antara Rp 450 juta sampai Rp 500 juta sebelum pajak. Angka ini sudah melambung sejak pertama kali unit-unit apartemen Baileys Lagoon dipasarkan Juni 2013 lalu. Saat itu, harga terendah hanya Rp 165 juta.

Harga unit-unit apartemen di Baileys Lagoon bisa ditekan lantaran harga tanah di daerah Ciputat masih relatif masuk akal. Dedi mengatakan, per meter perseginya masih sekitar Rp 3 jutaan. Untuk lokasi-lokasi di pinggir jalan, harganya berada pada kisaran Rp 5 jutaan. Perlu diketahui, proyek Baileys Lagoon berada di atas area seluas sekitar 1 hektar dengan nilai pembangunan mencapai Rp 300 miliar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com