Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Membuat Tampilan Kursi Plastik di Rumah Anda Kian Menarik

Kompas.com - 15/05/2024, 12:33 WIB
Masya Famely Ruhulessin,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Sumber Italica

JAKARTA, KOMPAS.com - Kursi plastik merupakan salah satu pilihan furnitur yang banyak digunakan beberapa tahun terakhir di rumah tangga.

Beberapa keuntungan dari jenis kursi ini adalah materialnya yang tahan lama serta memiliki harga yang murah di pasaran.

Sayangnya, tampilan kursi plastik terlihat membosankan karena tidak ada aksesoris yang ditambahkan seperti layaknya sofa.

Baca juga: Ini Alasan Mengapa Anda Harus Membeli Kursi Plastik untuk Furnitur Rumah

Dikutip dari laman Italica, berikut beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk membuat tampilan kursi plastik di rumah terlihat lebih menarik.

1. Tambahkan bantal warna-warni

Anda dapat mendekorasi kursi plastik Anda dengan menambahkan beberapa bantal kecil dengan sarung warna-warni.

Pilih bantal yang sesuai dengan warna dan gaya kursi Anda. Jika Anda ingin menambahkan beberapa bantal, pastikan bantal-bantal tersebut juga cocok satu sama lain.

Kehadiran bantal ini tidak hanya akan memeriahkan tampilan kursi plastik namun juga memberikan kenyamanan tambahan pada punggung Anda.

Baca juga: Tiga Cara Bikin Furnitur Plastik yang Kusam Terlihat Baru

2. Tempatkan ottoman

Setelah seharian bekerja, Anda pasti hanya ingin duduk bersantai dan melepas penat di rumah. Anda bisa menyalakan TV dan duduk di kursi plastik favorit Anda.

Tampaknya cukup nyaman bukan? Namun Anda dapat meningkatkan tingkat kenyamanan secara signifikan dengan menambahkan sandaran di kaki.

Bayangkan menopang kaki Anda di atas ottoman yang super lembut dan nyaman! Ini akan membuat Anda merasa lebih santai.

 

3. Lapisi dengan cat semprot

Bosan dengan kursi plastik yang hanya memiliki satu warna? Ambil kursi plastik favorit Anda dan beri sentuhan dengan cat semprot.

Anda bisa mewarnai seluruh permukaan kursi atau memberikan warna hanya di beberapa bagian kursi saja.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com