Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Unit AC "Outdoor" di Rumah Tetap Aman meski Terpapar Hujan?

Kompas.com - 13/10/2023, 09:00 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Pendingin udara atau AC merupakan salah satu alat elektronik yang sangat penting kehadirannya di musim kemarau.

Namun, ketika memasuki musim hujan, banyak pemilik yang masih bertanya-tanya apakah AC, terutama unit yang berada di luar rumah (outdoor), akan tetap aman dan bisa berfungsi dengan baik?

Seperti dikutip dari laman AC Heating Connect, paparan hujan, yang deras sekalipun, ternyata tidak berbahaya bagi unit AC yang ada di area outdoor.

Baca juga: Agar Tagihan Listrik tak Membengkak Karena AC, Terapkan Beberapa Tips Ini

Setiap unit AC, termasuk unit outdoor pada tipe AC split dirancang agar mampu bertahan di berbagai kondisi termasuk dari perubahan lingkungan yang ekstrim.

Karena itu, dalam proses produksinya, tentu produsen sudah menggunakan material terbaik dan bisa bertahan dalam waktu yang lama.

Jangan khawatir mengenai basahnya komponen di dalam mesin AC dan kemungkinan terjadinya korsleting listrik.

Semua kabel listrik, seperti yang digunakan pada koil kondensor, sudah diisolasi dari pabrik sehingga aman meskipun terkena paparan air.

Baca juga: Ketahui Untung Ruginya Gunakan Split AC di Rumah

Namun demikian, bagi Anda yang menggunakan AC split, harus dipastikan interior rumah Anda terlindungi dengan baik dari potensi rembesan air dari luar.

Karena itu, pastikan area jendela tempat masuknya pipa saluran pembuangan sudah tersegel dengan baik dan tidak ada celah untuk rembesan air.

Penyegelan yang tepat juga akan membantu mencegah meningkatnya kelembapan yang sering ditimbulkan oleh unit AC yang ada di dalam ruangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau