Freon dan jenis zat pendingin lainnya mengeluarkan bau yang hampir apek, terutama jika lemari es Anda berada di ruang tertutup.
Jika bau ini tercium, mungkin Anda berasumsi bahwa ada sesuatu yang busuk di dalam lemari es. Namun jika Anda tidak dapat melacak sumber bau aneh tersebut, jangan abaikan dan periksa kebocoran freon.
5. Penghuni rumah terkena penyakit
Menghirup freon sebenarnya berbahaya bagi kesehatan, dan jika telah lama terpapar, Anda mungkin mengalami mual, sakit kepala, pingsan, atau gejala lainnya.
Jika Anda merasa tidak enak badan dan sepertinya tidak tahu apa penyebabnya, mungkin Anda terpapar freon dalam konsentrasi tinggi.
Freon sangat berbahaya bagi mereka yang memiliki riwayat masalah jantung karena jika terhirup dalam konsentrasi yang sangat tinggi dapat menyebabkan jantung berdebar lebih kencang.
Untungnya, tidak ada konsekuensi kesehatan jangka panjang yang serius dari paparan freon, karena freon tidak bisa menumpuk di dalam tubuh dan bersifat karsinogen.
Jika Anda mengalami menemukan tanda-tanda diatas dan menduga mungkin terjadi kebocoran freon, Anda dapat meminta bantuan perbaikan dari tenaga profesional untuk memberikan solusi jangka panjang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.