Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapatkah Menempatkan Panel Surya di Taman Depan Rumah?

Kompas.com - 26/11/2022, 12:45 WIB
Masya Famely Ruhulessin

Penulis

JAKARTA,KOMPAS.com - Bagi yang ingin memasang panel surya namun kondisi atap rumahnya tidak mendukung, saatnya mempertimbangkan untuk melakukan pemasangan di atas tanah termasuk di area taman depan rumah.

Terlebih bila taman depan rumah Anda masih memiliki banyak area terbuka dan mendapatkan paparan sinar matahari yang cukup.

Panel surya dapat ditempatkan di posisi manapun di dalam taman depan rumah, dengan ketinggian yang dapat diatur sesuai dengan rak yang dipasang.

Instalasi panel surya yang dipasang di tanah umumnya memiliki 72 sel, lebih besar dibandingkan dengan panel yang dipasang di atap.

Baca juga: Panel Surya Anda Terendam Banjir? Ini Beberapa Hal yang Bisa Dilakukan

Untuk memasang panel surya di tanah, Anda memerlukan dudukan untuk menahan rak yang menopang panel surya di atas rel.

Selain dekat dengan tanah, Anda juga bisa memasang panel surya di atas tiang dengan jarak 100 hingga 200 cm di atas permukaan tanah.

Pemasangan pada tiang memiliki nilai lebih yakni dapat menghindari dedaunan atau kotoran lainnya dari tanah.

 

Pemasangan di atas tiang juga memungkinkan panel untuk mengikuti pergerakan matahari sepanjang hari sehingga bisa menghasilkan lebih banyak energi.

Jika rumah Anda menggunakan banyak energi, panel yang dipasang di tanah lebih menguntungkan.

Baca juga: Apakah Panel Surya Bisa Didaur Ulang Kembali?

Panel surya yang dipasang di tanah juga mudah dibersihkan dibandingkan dengan panel surya pada atap rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau