KOMPAS.com - Pemerintah Kanada melalui program Rapid Housing Initiative (RHI) akan membangun 4.777 rumah baru untuk warganya yang rentan terpapar Covid-19.
Program pembangunan rumah aman untuk Covid-19 ini diluncurkan sejak Oktober 2020 lalu dengan target awal 3.000 rumah baru.
Menteri Keluarga, Anak dan Pembangunan Sosial dan Menteri yang Bertanggung Jawab untuk Perusahaan Hipotek dan Perumahan Kanada (CMHC) Ahmed Hussen mengatakan, pemerintah telah menambahkan jumlah rumah menjadi 4.777 unit dengah anggaran 1 miliar dolar atau sekitar Rp 14,4 triliun.
"Kami ingin memastikan setiap orang Kanada memiliki tempat yang aman dari Covid-19 tetapi juga terjangkau. RHI akan membantu mereka yang paling membutuhkan, terutama bagi keluarga yang rentan," kata Ahmed seperti dikutip newswire.ca, Minggu (21/03/2021).
Baca juga: Viral Rumah 13 Meter Persegi, Komentar Warganet dan Pertimbangan Layak Huni
RHI mungkin merupakan langkah paling berani dalam satu generasi untuk mengakhiri tunawisma kronis.
"Ia tidak hanya menemukan tempat penampungan permanen bagi orang-orang yang membutuhkan, tetapi juga merupakan langkah kesehatan masyarakat yang penting untuk menjaga keamanan individu dan komunitas selama pandemi, " lanjutnya.
Ahmed menjelaskan, perumahan terjangkau adalah kunci pemulihan Kanada. Akibat pandemi Covid-19 masyarakat di berbagai negara bahkan menghadapi dampak buruk dari meningkatnya tingkat tunawisma dan kebutuhan perumahan.
RHI akan mendukung pembangunan lebih dari 4.700 unit permanen yang terjangkau untuk masyarakat Kanada, termasuk 1.806 unit yang akan dialokasikan untuk masyarakat adat.
Pemerintah Kanada juga akan memberikan dana sebesar 500 juta dolar atau sekitar Rp 7,2 triliun kepada setiap pemerintah kota di negaranya.
Anggaran tersebut digunakan untuk membiayai sejumlah proyek prioritas termasuk membangun hunian atau rumah untuk masyarakat.
Baca juga: Jangan Tergoda DP 0 Persen, Ini Cicilan Rumah Subsidi yang Harus Dibayar Konsumen
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.