Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Minimalis Hangat berkat Sentuhan Kayu

Kompas.com - 24/01/2021, 10:59 WIB
Hilda B Alexander

Editor

Sumber

KOMPAS.com - Begitu melihat fasad bangunannya, Anda pasti setuju bahwa ciri khas arsitektur rumah minimalis sederhana terpancar begitu kuat pada hunian ini.

Sang arsitek, Erwin Kusuma, merancang fasad tanpa dekorasi. Fasad dibiarkan polos dan hanya diberi lapisan berupa cat warna abu-abu dan putih.

Kesederhanaan fasad ini disempurnakan dengan jendela yang dibuat berbentuk persegi panjang dengan ukuran sangat kecil dan ramping serta tanpa bingkai.

Meskipun kecil, jendela ini tetap bisa menjadi jalan masuk cahaya alami.

Nah, berbeda dengan tampilan fasad yang sederhana dan cenderung kaku, bagian dalam rumah minimalis ini justru terasa begitu hangat berkat sentuhan kayu.

Penasaran? Mari lihat bersama beberapa sudut ruangan dari hunian ini!

1. Konsep Open Space dengan Sentuhan Kayu

Rak terbuka yang menutupi salah satu sisi dinding di ruang keluarga karya Erwin KusumayUdi67dh Rak terbuka yang menutupi salah satu sisi dinding di ruang keluarga karya Erwin Kusuma
Arsitek Erwin Kusuma menerapkan konsep open space dengan menyatukan ruang keluarga dan ruang makan.

Di ruang keluarga, warna abu-abu dan putih mendominasi seperti arsitektur rumah minimalis pada umumnya.

Sebagai aksen pemanis sekaligus memberikan sentuhan yang hangat, material kayu tampak menonjol di ruang keluarga ini.

Material kayu yang menampilkan warna natural dan serat-serat kayu yang unik dihadirkan dalam bentuk daun pintu, meja tamu, dan juga rak terbuka besar yang menutupi salah satu sisi dinding.

Sebagai sentuhan akhir nuansa rumah minimalis hangat, ditambahkan dua lampu gantung yang memancarkan cahaya kuning temaram di atas area duduk.

Meja makan dari material kayu, ruang makan karya Erwin KusumayUdi67dh Meja makan dari material kayu, ruang makan karya Erwin Kusuma
Sementara itu, material kayu tampak sangat artistik dan mencuri perhatian di bagian ruang makan.

Arsitek Erwin Kusuma memilih sebuah meja makan dari belahan kayu utuh yang menampilkan guratan kayu yang sangat unik.

Sentuhan kayu diperkuat melalui pilihan kursi-kursi kayu, rangka jendela kayu, dan rangka pintu lebar yang juga dari material kayu.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau