Karena barang vintage umumnya sudah berumur, maka biasanya kondisi barang tersebut ada yang sudah rusak.
Saat membeli barang vintage ini, Anda dapat mencarinya secara teliti. Dan carilah barang-barang yang masih dalam kondisi baik.
Banyak juga barang vintage yang kondisinya masih baik dah terawat. Hal itu karena pemilik barang sebelumnya memang memakainya secara halus.
Atau karena barang vintage itu sebelumnya ditempatkan di lokasi yang tidak banjir, atau kepanasan. Karena suhu juga dapat menentukan kondisi suatu barang ke depannya.
3. Cari barang vintage yang berfungsi secara maksimal
Anda dapat mencari barang-barang vintage yang umumnya masih dapat berfungsi secara maksimal sehinggat tidak memerlukan biaya perbaikan yang mahal.
Misalnya ketika Anda membeli lemari laci, maka pastikan rel pada laci berfungsi dengan sempurna dapat ditarik dengan mudah.
Atau membeli lemari baju misalnya, Anda dapat mencarinya dengan kondisi pintu lemari yang masih berfungsi secara sempurna.
4. Cari merek yang relatif tidak dikenal
Meskipun sangat bagus untuk menemukan atau mencari nama merek barang vintage yang sudah dikenal, tapi jangan membatasi diri anda hanya pada merek terkenal saja.
Kenyatannya merek bukan satu satunya pertimbangan dalam membeli barang-barang vintage.
Karenanya Anda juga dapat membeli barang vintage yang kondisinya baik, terawat, kokoh, meski mereknya tidak terkenal.
Dengan cara ini juga Anda bisa mendapatkan barang vintage dengan harga murah.
5. Cari kualitas bahan yang bagus
Carilah furnitur vintage dengan kualitas bahan yang bagus. Misalnya barang yang terbuat dari kayu jati.