KOMPAS.com - Kombinasi warna untuk interior berpengaruh besar pada atmosfer yang akan tercipta di dalam hunian.
Karena itu, memilih kombinasi warna untuk hunian memang tak mudah. Jika salah pilih kombinasi warna, dapat dibayangkan rasa tak nyaman yang bakal muncul.
Nah, sebagian orang berpendapat menggunakan satu tone warna bisa menimbulkan rasa bosan dan monoton.
Namun, desainer HelloEmbryo mematahkan pendapat ini dengan mengaplikasikan beragam gradasi warna cokelat untuk desain interior apartemen minimalis.
Hasilnya, interior apartemen warna cokelat ini tampil manis dan elegan!
1. Cokelat Peanut dan Cokelat Kayu di Ruang Keluarga
Warna cokelat peanut dipilih untuk warna tirai. Sementara itu, rak model terbuka memiliki latar belakang dinding berwarna cokelat kayu dengan guratan-guratan natural.
Kedua warna cokelat saling menghidupkan suasana ruang keluarga yang didominasi warna-warna cokelat yang lebih pucat.
Selain itu, permainan cahaya di atas kompartemen rak terbuka di ruang tamu menjadi dekorasi yang keren.
Panel-panel yang disusun berjarak menyaring cahaya lampu, sehingga menghasilkan pola grid yang artistik.
Selain tone warna cokelat dan koleksi benda-benda antik yang ditata di rak, efek cahaya ini menjadi elemen yang menunjang tampilan ruang keluarga terlihat semakin elegan.
2. Dapur dengan Tone Warna Cokelat Terang
Seperti yang tampak pada dapur ini, warna cokelat terang dikombinasikan dengan warna cokelat gelap yang kontras.