Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Mendesain Ruang Keluarga yang Nyaman

Kompas.com - 04/05/2019, 07:00 WIB
Hilda B Alexander

Editor

Sumber

Untuk menghindari kekacauan, pilihlah elemen yang besar untuk dekorasi Anda seperti lukisan atau sebuah karya seni di sudut ruangan.

Jika Anda punya koleksi benda-benda kecil yang ingin dipajang di ruang keluarga, cobalah untuk menatanya secara berkelompok. Hal ini untuk mencegah dekorasi menjadi ‘hilang’ di tengah luasnya ruang keluarga Anda.

Gunakan dekorasi untuk memisahkan tiap zona di ruang keluarga. Misalnya memasang karpet empuk sebagai area bersantai atau memisahkan tempat baca dengan sebuah rak buku.

Warna dan Pola dalam Desain Ruangan Luas

Sama seperti pada ruangan kecil, warna yang terlalu banyak di ruangan besar juga bisa sangat mengganggu.

Usahakan menggunakan warna dasar untuk perabotan dengan beberapa aksen kecil agar ruangan yang luas tetap terasa nyaman, namun tampak lebih hidup.

Dalam ruangan yang besar, warna gelap dan kalem dapat menambahkan perasaan nyaman, sedangkan warna-warna cerah dan berani saat dikombinasikan dengan warna-warna netral akan memberikan kesan hangat.

Pilih warna putih, krem, atau netral hangat seperti abu-abu sebagai warna utama, lalu seimbangkan dengan nuansa cerah dan nada lebih sejuk untuk menciptakan efek keseluruhan yang hangat, namun hidup.

Jika Anda menginginkan corak di dalamnya, cobalah untuk memadukan beberapa jenis pola yang cocok satu sama lain.

Contohnya, memadukan corak kotak-kotak kecil dengan corak bunga besar dan tambahkan tekstur lain seperti sesuatu yang solid dan berkilau. Ini akan menciptakan kontras yang bagus ke seluruh ruangan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Sumber
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com