Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pikir Ulang Kunjungi 7 Kota Berisiko Tinggi Ini

Kompas.com - 08/01/2019, 14:10 WIB
Erwin Hutapea,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Penghasilan per kapita penduduknya lebih kurang 54.000 dollar AS atau lebih kurang Rp 762 juta. Banyak orang yang berpenghasilan lebih rendah dari rata-rata kota lain di AS untuk pekerjaan yang sama.

Adapun tingkat pengangguran sebesar 12,8 persen. Akibatnya, tingkat kejahatan di Jackson merupakan tertinggi ke-52 di AS. Untuk pendidikan, peringkat kota ini merosot dibandingkan kota lain.

3. Damaskus, Suriah

Predikat kota terburuk di dunia untuk dihuni menjadi sebutan umum untuk ibu kota Suriah ini. Sejarah berdirinya kota ini sekitar 5.000 tahun lalu.

Namun, karena saat ini menjadi zona perang yang masih bergejolak, kota ini bukan lagi menjadi tempat yang layak untuk hidup. Banyak penduduknya yang pengungsi dan melarikan diri ke Eropa.

Bahkan Kementerian Luar Negeri AS memberi peringkat Suriah pada Level 4, artinya larangan untuk dikunjungi.

Sebab, penggunaan peralatan perang, seperti senjata api, senjata kimia, rudal, dan tank, masih bisa terjadi dan menimpa warga sipil.

4. Dayton, Ohio

Jika Anda seorang penggemar pesawat terbang, tentunya tahu kota ini. Namun, ternyata Dayton masuk daftar tempat tinggal yang buruk.

Harga rata-rata rumah di sana yakni 66.600 dollar AS atau sekitar Rp 941 juta, sedangkan pendapatan per kapitanya terendah ketiga di AS, yaitu 28.745 dollar AS atau sekitar Rp 406 juta. Ini berarti banyak orang yang hidup dalam kemiskinan.

Sementara tingkat penganggurannya 13,3 persen. Hal itulah yang membuat banyak terjadi kejahatan di sana. Bahkan Dayton tercatat memiliki tingkat kejahatan tertinggi ke-34 di AS.

5. Detroit, Michigan

Kota yang dikenal sebagai produsen mobil ini pernah menjadi kota yang makmur, tetapi sekarang menjadi salah satu kota yang buruk di AS.

Nilai rumah di sana rata-rata 41.000 dollar AS atau sekitar Rp 579 juta. Tingkat pengangguran 22,1% menempatkannya sebagai yang terburuk.

Pendapatan per kapita penduduknya 26.249 dollar AS atau lebih kurang  Rp 370 juta. Angka ini juga menyebabkan banyak orang hidup di bawah tingkat kemiskinan.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau