Sementara di Semayang lebih kurang 215 unit yang dibangun, dengan angka penjualan sampai saat ini mencapai 90 persen.
Namun, jika nantinya konsumen menunjukkan respons positif, maka akan dibangun lagi unit baru sesuai permintaan karena masih ada lahan kosong yang bisa digunakan.
“Matana ini konsepnya mirip Semayang, tapi Matana Limited Edition ini hanya 20 unit. Kalau nanti banyak yang mau, ada rencana mau dibuka mirroring, sekarang masih ada tanah kosong,” pungkasnya.
Untuk diketahui, Asya merupakan kompleks hunian yang dibangun di atas lahan 70 hektar.
Salah satu fasilitas yang bisa dinikmati yaitu danau dan taman sebagai ruang terbuka hijau seluas 15 hektar.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.