Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dengan 1 Juta Dollar AS, Seluas Apa Rumah yang Bisa Dibeli di Jakarta?

Kompas.com - 03/08/2018, 11:35 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Dengan uang 1 juta dollar AS atau ekuivalen Rp 14,4 miliar, Anda bisa membeli apa saja, termasuk hunian mewah. Namun, jangan coba-coba membelanjakan uang tersebut di Monaco, jika Anda tak ingin gigit jari.

Di negeri mini ini, paling banter Anda bisa membeli hunian dengan luas hanya 15 meter persegi. Seluas apartemen tipe studio yang tak berkamar.

Baca juga: Monaco Kembali Sabet Gelar Kota dengan Properti Termahal di Dunia

Jika dibandingkan dengan Jakarta, Anda bisa mendapatkan hunian mewah seluas 234 meter persegi untuk nominal yang sama. 

Harga properti mewah di Jakarta memang masih terhitung paling murah di dunia, yakni berkisar antara Rp 61,5 juta per meter persegi hingga Rp 138,8 juta per meter persegi. 

Namun, dengan uang sebesar itu, beberapa properti di lokasi-lokasi premium Jakarta dan sekitarnya bisa Anda miliki.

Kendati pun, harapan untuk meraup pundi-pundi dari pertumbuhan harga harus dikubur untuk sementara waktu.

Menurut Associate Director Research and Consultancy Knight Frank Indonesia Hasan Pamudji, tak ada perubahan terkait pertumbuhan harga, bahkan cenderung stagnan.

“Jakarta cenderung stagnan karena antisipasi pemilu presiden (pilpres) 2019, tax amnesty kemarin, dan luxury tax,” ujar Hasan menjawab Kompas.com, Rabu (1/8/2018).

Baca juga: Jakarta di Posisi 26 Dunia Terkait Harga Rumah Mewah

Riset terbaru Prime Global Cities Index 2018 keluaran Knight Frank menguatkan hal itu. Menurut riset ini, harga rumah mewah di ibu kota Indonesia tercatat stagnan.

Tak ada pertumbuhan selama kuartal I-2018, dan hanya bergeser 0,4 persen sejak September 2017 hingga Maret 2018 atau dalam periode enam bulan.

Sementara, secara tahunan, Prime Global Cities Index melaporkan pertumbuhan harga rumah mewah di Jakarta hanya 1,2 persen.

Fakta ini jauh berbeda bila dibandingkan catatan pada 2013 dan 2014. Saat itu, pertumbuhan harga rumah mewah bisa mencapai 27,3 persen per tahun.

Pilihan hunian

Ada banyak opsi yang bisa Anda pilih dengan membelanjakan uang 1 juta dollar AS. Dengan memperhitungkan pajak (value added tax), uang sebesar itu bisa dibelanjakan 3 unit rumah tapak berselera Jepang di BSD City seluas 120/195.

Atau, Anda bisa membeli 2 unit apartemen ukuran tiga kamar tidur di bilangan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.

Selain itu, satu unit rumah seluas 300 meter persegi tanah di Puri Indah, Jakarta Barat, juga bisa Anda pertimbangkan.

Demikian halnya dengan 1 unit rumah seluas 250 meter persegi tanah di Pondok Indah, Jakarta Selatan, 1 unit rumah tua seluas 200 meter persegi tanah di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dan 1 unit apartemen 3 kamar tidur seluas 200 meter persegi di CBD Jakarta.

Daerah-daerah tersebut merupakan daerah perumahan premium yang pada dasarnya menjadi patokan harga dan kenaikan harganya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com