Baca: Tarif Tol Bawen-Salatiga Dinilai Mahal, Ini Penjelasan BPJT
"Tujuan utamanya tentu saja meningkatkan konektivitas antar-wilayah, selain juga meningkatkan distribusi barang dan jasa, serta mendorong pertumbuhan wilayah," tutur Desi kepada Kompas.com, Minggu (24/9/2017).
Direktur Utama Astra Infra Wiwiek D Santosa menimpali, beroperasinya Tol Bawen-Salatiga diharapkan mampu mempercepat tersambungnya Tol Trans-Jawa.
Karena pada dasarnya, kata Wiwiek, jalan adalah jaringan yang jika tersambung seluruhnya nilai ekonomi, dan manfaatnya juga semakin besar.
"Ini juga akan menambah volume lalu lintas ruas tol ini. Dengan demikian akan menambah kontribusi untuk Astra Infra," sebut Wiwiek.
Menurut AVP Corporate Communication PT Jasa Marga (persero) Tbk Dwimawan Heru Santoso, Jokowi dijadwalkan meresmikan ruas tol ini pada petang hari, sekitar pukul 15.00 WIB, usai mengikuti serangkaian acara di Jakarta.
"Insya Allah sesuai rencana, Pak Jokowi confirmed meresmikan (Tol Bawen-Salatiga)," ujar Heru.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.