Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pakuwon Siapkan Apartemen Rp 2 Miliar di Simatupang

Kompas.com - 02/06/2017, 18:30 WIB
Arimbi Ramadhiani

Penulis

JAKARTA, KompasProperti - PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) tengah menyiapkan proyek baru di Simatupang, Jakarta Selatan, berupa apartemen yang menyasar segmen kelas menengah ke atas.

Selain apartemen, di lahan yang sama seluas 4,5 hektar tersebut juga akan dibangun perkantoran.

"Tahap pertama akan bangun 1-2 menara dulu. Kami pasti pecah pembangunannya jadi 2-3 tahap," ujar Direktur Pakuwon Jati Ivy Wong usai Paparan Publik di Hotel Sheraton Grand Jakarta, Jumat (2/6/2017).

Dia menuturkan, apartemen di Simatupang ini akan dijual mulai dengan harga Rp 2 miliar per unit. Rencananya, dalam 1 menara, terdapat 400 unit.

Meski demikian, Ivy belum dapat memaparkan lebih detail soal proyek ini karena masih menunggu kondisi pasar properti yang masih kurang bergairah. Terlebih lagi, untuk pasar perkantoran yang belum terlihat akan bangkit dalam waktu dekat.

"Kami lihat pasar dulu, karena sekarang untuk perkantoran kan masih lesu. Kalau memang pasarnya bagus habis Lebaran bisa kami luncurkan apartemen dulu," kata Ivy.

Sama seperti apartemen, perkantoran di Simatupang tersebut akan dibangun 2 menara. Sebagian besar akan dijual ke pasar sementara sisanya akan disewakan dengan komposisi 60:40.

Adapun untuk proyek di Daan Mogot, Ivy mengaku konsepnya belum matang. Namun yang pasti, dengan luas lahan 11 hektar, pengembangan Pakuwon di Jakarta Barat ini akan berupa kawasan terpadu.

"Kita kami buru-buru bangun, karena pada 2017 ini kami masih punya beberapa konstruksi yang masih on going. Sementara kami juga punya kapasitas," jelas Ivy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau