Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yuk, Intip "Istana" Mewah Para Nomine Oscar 2016

Kompas.com - 23/01/2016, 07:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang bergengsi Academy Awards ke-88 yang akan diadakan pada 28 Februari 2016, menarik perhatian publik.

Apakah pada pergelaran kali ini Leoardo DiCaprio sukses menggondol Oscar? Atau justru dipecundangi oleh Matt Damon?

Namun, sebelum sampai pada isu utama itu, mari kita kupas sisi lain dari para bintang kesohor yag menjadi kandidat peraih Oscar.

Portal properti global Lamudi menyajikan rumah-rumah mewah degan berbagai langgam arsitektur dan bermacam fasilitas.

Rumah Bryan Cranston

Aktor yang memainkan film Walter White ini adalah pribadi santai. Berbeda dari karakter yang dimainkannya.

Meski memiliki karakter peran yang kuat dan bertenaga, sebenarnya Bryan adalah pria berkeluarga, kalem, dan memiliki pandangan ramah lingkungan untuk rumah tinggal.

Rumah pantainya bersertifikat LEED platinum. Ini adalah rumah pasif, yang menunjukkan tingkat kenyamanan termal tinggi dengan konsumsi energi minimal.

Tipe rumah tersebut adalah yang perdana dibangun di California, Amerika Serikat. Rumah Bryan merupakan hasil kolaborasi para ahli di bidang arsitektur, teknik, konstruksi, dan desain.

Photovoltaic dan panel solar pemanas air dilengkapi dengan sistem pengumpul air hujan, lampu LED, dan perangkat yang berlabel Energy Star menjadi keunggulan istana Bryan da keluarganya.

Selain itu, rumah ini berpemandangan luar biasa menghadap laut yang bisa dinikmati dari semua ruangan.

Lamudi Rumah Matt Damon

Rumah Matt Damon

Matt Damon sudah pernah mendapatkan penghargaan Oscar. Mungkinkah dia akan mendapatkannya lagi?

Dia memiliki rumah kedua dan ketiga dengan ukuran sangat besar. Bintang film trilogi Bourne tersebut membeli hunian seluas 836 meter persegi pada tahun 2013 seharga 15 juta dollar AS, setara Rp 208,1 miliar.

Rumahnya menyerupai potongan dadu. Dirancang KAA Design Group dengan fusi kaca, dan kayu yang saling berhubungan dan mengelilingi atrium tengah.

Langit-langit yang terbuat dari kayu mahogani dengan tinggi 10 meter turut memperindah interior rumah.

Rumah ini juga dilengkapi dengan ruang gym yang lengkap dan canggih, sebuah fasilitas wajib bagi para bintang pahlawan aksi Hollywood.

Lamudi Rumah Leonardo DiCaprio

Rumah Leonardo DiCaprio

Kendati belum diganjar Oscar, DiCaprio memiliki bayak koleksi properti. Satu di antaranya rumah di Palm Spring, yang dibeli pada tahun 2014 dengan harga 5,2 juta dollar AS atau ekuivalen Rp 72,2 miliar.

Luas bangunanya mencapai 653 meter persegi. Di dalamya terdapat enam kamar tidur, beberapa perapian, sebuah spa, lapangan tenis, serta ornamen-ornamen yang biasa dijumpai di rumah mewah milik selebriti.

Penggemar film The Wolf of Wall Street tentu akan senang jika mendengar rumah ini bisa dinikmati hanya dengan membayar 4.500 dollar AS (Rp 62,3 juta) per malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com