Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengembang Pendatang Baru Ini Berani Ekspansi di Tiga Kota

Kompas.com - 21/12/2015, 11:37 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

Di ibu kota negara ini mereka punya aset lahan di kawasan Antasari sekitar 7.000 meter persegi dan kawasan Fatmawati sekitar 7.000 meter persegi.

"Kalau di Jakarta, kami mengikuti pembangunan infrastruktur transportasi. Dalam hal ini mass rapid transit (MRT)," sebut Yuyu.

Siapa LMP? Tak banyak orang tahu. 

LMP, aku Yuyu, mengawali eksistensinya di bisnis konstruksi dengan membangun proyek-proyek milik para pengembang.

Mempertimbangkan sektor properti yang terus mengalami kenaikan permintaan, LMP memutuskan untuk juga terjun ke dalamnya.

"Kami ingin menjadi pengembang, karena sebelumnya punya ekspertis di sektor konstruksi," ucap Yuyu.

Proyek perdana mereka adalah Wismaya Residences sebanyak 2.317 unit yang terbagi dalam dua menara.

Yuyu memprediksi, dari Wismaya Reisidences, perusahaan dapat menangguk penjualan senilai Rp 500 miliar.

"Kami targetkan pembangunan kelar dan mulai serah terima pada pertengahan 2018 mendatang," pungkas Yuyu.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com