Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indocement Siapkan 50 Rumah Instan Tahun Depan

Kompas.com - 11/11/2015, 18:09 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Basuki Hadimuljono meresmikan sebelas unit rumah instan, sederhana, dan sehat (RISHA) serta layak huni di Desa Tanjung Anom, Kecamatan Mauk, Kabupaten Tangerang, Rabu (11/11/2015).

Kesebelas rumah itu dibangun dengan inovasi teknologi Risha Indocement (RI) hasil kerjasama PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk dan Badan Penelitian Pengembangan PUPR.

Basuki mengatakan Kementerian PUPR mendukung penuh program RISHA Indocement dan berencana akan membangun lebih banyak lagi rumah dengan teknologi RI.

"Tahun depan, Kementerian PUPR akan membangun 50 rumah lagi di Mauk," imbuh Basuki saat memberikan sambutan dalam acara "Deklarasi Gerakan Peduli Rumah Layak Huni Untuk Rakyat", di desa Tanjung Anom, Kecamatan Mauk, Tangerang, Rabu (11/11/2015).

Berkaitan dengan hal tersebut, Indocement selaku inisiator RISHA juga berharap bisa bekerjasama dengan Kementerian PUPR guna mewujudkan upaya pembangunan rumah instan lebih banyak lagi.

"Jadi ke depannya memang akan dibangun 50 rumah, lokasi pengembangan masih digodok," kata Direktur Utama PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk, Christian Kartawijaya.

Sebelas rumah yang diresmikan hari ini diberikan kepada sebelas keluarga Desa Tanjung Anom. Pembangunan rumah-rumah itu memerlukan waktu kurang dari tujuh hari dan menghabiskan dana tak lebih dari Rp 50 juta.

"Mestinya sih sekitar 3-4 hari pasang komplit, setelah pondasi selesai dengan total enam orang satu rumah yang mengerjakan. Satu rumah dananya bisa mencapai Rp 40 juta sampai Rp 50 juta," ungkap Christian.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com