Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MNC Group Gandeng Donald Trump Bangun Resor Mewah di Bali

Kompas.com - 22/08/2015, 12:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah merambah kawasan Timur Tengah dengan berbagai proyek skala raksasanya, The Trump Organization kini melirik Asia. Imperium bisnis milik Donald Trump ini secara resmi menjalin kesepakatan dengan MNC Group untuk mengelola hunian, dan resor mewah kelas bintang enam melalui Trump Hotel Collection.

Trump Hotel Collection bakal menempati area di pantai barat daya Bali sekaligus merupakan properti berkonsep resor perdana mereka di Asia. Sebelumnya, Trump Hotel Collection hadir di Washington DC, Rio de Janeiro, dan Vancouver.

"Ketika kami menumbuhkan Trump Hotel Collection secara strategis, kami hanya mencari tujuan yang paling diinginkan di dunia. Bali secara konsisten terpilih sebagai salah satu pulau terbaik di dunia dan merupakan salah satu destinasi resor terbaik masyarakat global," ujar Wakil Presiden Eksekutif Pengembangan dan Akuisisi The Trump Organization, Donald Trump Jr.

Aliansi strategis terjalin pada 14 Agustus 2015. Chairman MNC Group, Hary Tanoesoedibjo berkunjung ke New York untuk menandatangani kesepakatan dengan The Trump Organization. 

"Saya sangat senang membawa merek Trump ke Indonesia. Keterlibatan pribadi keluarga Trump akan meningkatkan harapan Bali menjadi kawasan yang unggul dalam kemewahan. Selain, tentu saja pengalaman mereka sebagai pengembang dunia," tutur Hary seperti dikutip dalam situs Trump Hotel Collection.

Trump Hotel Collection akan dikembangkan di atas tebing dengan pemandangan Samudera Hindia, dan Tanah Lot, sebagai destinasi dan ikon budaya Bali. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com