Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Tipe Studio Hanya Rp 250 Juta Per Unit

Kompas.com - 29/03/2015, 11:00 WIB
Dimas Jarot Bayu

Penulis

BEKASI, KOMPAS.com - Setelah sempat membangun hunian mungil dengan harga murah pada 2013 lalu, pengembang properti ISPI Group kembali meluncurkan rumah seharga Rp 250 juta di kawasan Mutiara Gading City, Bekasi.  
 
Komisaris Utama ISPI Group, Preadi Ekarto mengungkapkan rumah dengan harga terjangkau tersebut memiliki bangunan seluas 25 meter persegi dan tanah 60 meter persegi. Klaster yang dibangun dalam luasan 2,5 hektar tersebut masing-masing unitnya dibuat dengan konsep menyerupai studio yang kini sedang ramai dicari orang.
 
"Kami ingin melaksanakan tanggung jawab kami kepada masyarakat dengan membangun rumah murah. Oleh karena itu kami menjual rumah tipe ini dengan harga awal Rp 250 juta," ujar Preadi kepada Kompas.com, usai peluncuran Klaster Manhattan Mutiara Gading City di Bekasi, Sabtu (28/3/2015).
 
Meski harganya terjangkau, penghuni klaster Manhattan akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas, seperti area komersial, perkantoran, restoran, taman bermain yang dilengkapi wahana air, serta akses transportasi yang mudah. 

"Kami unggulkan fasilitas yang ada di Mutiara Gading City. Jadi orang beli rumah di sini bisa sekaligus berdagang dan merasakan suasana liburan. Untungnya sedikit tidak masalah yang penting ada penghuninya," lanjut Preadi.
 
Sayangnya, hunian mungil dengan harga terjangkau tersebut dijual terbatas. Preadi menjelaskan ISPI Group hanya membangun rumah dengan harga Rp 250 juta itu sebanyak 10 unit. 
 
"Kami membuka harga tersebut untuk 10 pembeli pertama. Harga selanjutnya akan ditentukan dengan kuantitas Nomor Urut Pemesanan (NUP) yang diberikan. Jadi semakin cepat membelinya, harganya juga semakin murah," tambah Preadi.
 
Pada tahap pertama ini, klaster Manhattan hanya akan dibangun sebanyak 50 unit. Klaster dengan nilai investasi sebesar Rp 500 miliar ini direncanakan dibangun hingga 150-200 unit. Realisasi pembangunan untuk tahap kedua akan dilaksanakan satu atau dua bulan mendatang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tulungagung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gresik: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Berita
Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Berita
Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Ritel
Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Tips
Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com