Brabant merupakan daerah tempat lahirnya seniman besar Vincent van Gogh yang hidup pada 1883-1885. Berjalan sepanjang 600 meter di kawasan ini, Anda akan menemukan jalur bersepeda yang unik di malam hari.
Desainer asal Belanda, Daan Roosegaarde, baru saja membuat 'Rute Sepeda Van Gogh-Roosegaarde' yang terdiri dari ribuan batu tenaga surya. Batuan itu diatur dengan komposisi berputar-putar tak beraturan. Komposisi itu disamakan dengan lukisan karya van Gogh "Starry Night" (Malam Berbintang).
Roosegarde mengatakan, teknologi inovatif sinar surya ia tanamkan pada setiap kerikil hingga membentuk lautan batu bergelombang di aspal. Setelah senja pergi, terang "cahaya bintang" itu kemudian akan menerangi malam dan memungkinkan visibilitas yang sangat jelas untuk pada pesepeda. Glow in the dark!
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.