Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Termahal... Satu Unit di Rusun Benhil 2 Seharga Rp 17 Juta!

Kompas.com - 06/10/2014, 12:00 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kenyataan saat ini, meski terbilang tak layak huni, Rusun Benhil 2 tetap memiliki banyak penghuni. Setidaknya ada 300 orang di 614 unit yang disediakan oleh Dinas Perumahan di Rusun Benhil 2, Pejompongan, Jakarta Selatan.

Fasilitasnya pun cukup mewah. Hampir 90 persen penghuni rusun menggunakan AC di unit-unit yang mereka tempati. Baca: Rusun Benhil 2, Cerita Kemewahan di Balik Kekumuhan....

Memang, sejak berdiri pada 1994, Rusun Benhil 2 tidak pernah direnovasi secara keseluruhan. Bahkan, bentuknya tetap tak berubah sejak komplek hunian bertikal itu dibangun. Perubahan hanya dilakukan di beberapa bagian. Baca: Melongok Rusun Benhil 2, ke mana Perginya Dinas Perumahan?

"Dari awal seperti ini, kita sebagai pengurus rusun memang enggak diperkenankan untuk mengubah bentuk rusun," kata Panut Parto Atmojo, Ketua RW 08 Rusun Benhil 2, Sabtu (4/10/2014).

Memang, meskipun dilarang mengubah bentuk bangunan rusun, pengurus rusun membolehkan penghuninya melakukan renovasi pada unit yang mereka huni.

"Kalau di dalam rumah pasti berubah, karena itu hak individu masing-masing. Yang pasti, bentuk bangunan itu mesti sama," kata Panut.

Ridwan Aji Pitoko Harga per unitnya pun cukup mengejutkan. Untuk di lantai atas atau termurah harganya sekitar Rp 10 juta, sementara untuk paling mahal berkisar antara Rp 16 juta sampai Rp 17 juta.
Mengejutkan

Panut, yang menjabat Ketua RW 08 Rusun Benhil 2 sejak 2001 itu, mengakui jika pihak Dinas Perumahan hanya sekadar membangun rumah dan menyediakan fasilitas pokok lainnya, seperti kamar mandi, dapur dan listrik 450 volt. Kini, dengan pemasangan pendingin ruangan di hampir setiap rumah, kebutuhan listrik mereka pun menjadi berbeda. Panut mengakui, kapasitas listrik sebesar 450 volt sudah tidak mampu memenuhi kebutuhan tersebut.

"Ya, kalau sekarang urusan listrik itu murni urusan penghuni dengan PLN. Jadi, mereka langsung ke PLN untuk bayar listriknya," jelas Panut

Terkait biaya rusun, Panut menjelaskan, jika harga per unit rusun berbeda-beda sesuai lantai tempat mereka tinggal.

"Untuk biaya tergantung lantai. Kalau di apartemen kan paling mahal lantai atas, nah kalau di rusun paling murah, ya, di lantai atas," ujarnya.

Harga per unitnya pun cukup mengejutkan. Untuk di lantai atas atau termurah harganya sekitar Rp 10 juta, sementara untuk paling mahal berkisar antara Rp 16 juta sampai Rp 17 juta. Meski terbilang mahal, pihak rusun memperbolehkan penghuni membayar unit rumah dengan cara mencicil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Tips
Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Berita
Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Ritel
Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Berita
Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Berita
Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Berita
Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Berita
Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Hotel
Gebrakan Ara di Sektor Perumahan, Gratiskan BPHTB Dua Minggu Lagi

Gebrakan Ara di Sektor Perumahan, Gratiskan BPHTB Dua Minggu Lagi

Berita
Wisma Atlet Kemayoran Disulap Mirip Rusun Pasar Rumput, Renovasi Kelar Maret 2025

Wisma Atlet Kemayoran Disulap Mirip Rusun Pasar Rumput, Renovasi Kelar Maret 2025

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau