Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ogah Ribut dengan Tetangga, Justin Bieber Berniat Pindah Rumah

Kompas.com - 31/01/2014, 11:45 WIB
Latief

Penulis

Sumber dailymail
KOMPAS.com - Justin Bieber dikabarkan telah menetapkan pilihannya untuk pindah ke Hidden Valley, Los Angeles, California. Rencana Bieber ini konon untuk mendapatkan suasana yang lebih privasi.

Saat ini, selebriti "bermasalah" itu tengah mencari properti yang tepat untuk tiga bulan terakhir. Lokasinya berada di White Stallion Estates, sekitar 20 kilometer dari rumahnya saat ini di Calabasas.

www.dailymail.co.uk Bieber memutuskan pindah setelah beberapa kali terjadi keributan dengan tetangganya. Salah satunyanya insiden yang diakibatkan ulah Bieber melempari rumah tetangganya dengan telur. Belum lagi keributan setelah aksi vandalisme yang dilakukan oleh selebriti ini.
Hal itu dilakukan Bieber setelah beberapa kali terjadi keributan dengan tetangganya. Salah satunyanya insiden yang diakibatkan ulah Bieber melempari rumah tetangganya dengan telur. Belum lagi keributan setelah aksi vandalisme yang dilakukan oleh selebriti ini.

www.dailymail.co.uk Bieber memutuskan pindah setelah beberapa kali terjadi keributan dengan tetangganya. Salah satunyanya insiden yang diakibatkan ulah Bieber melempari rumah tetangganya dengan telur dan aksi vandalisme yang dilakukannya ini.
Tak heran, penyanyi solo itu kini bersemangat untuk menjauhkan diri dari lingkungan tinggalnya, berikut aturan ketatnya. Menurut TMZ , pelantun Never Say Never itu percaya bahwa kawasan Hidden Valley bisa memberikan perlindungan sempurna dan jauh gosip. Untuk itu, Bieber meminta beberapa persyaratan, salah satunya 10 sampai 20 hektar tanah di tempat barunya ini bisa ia bangun untuk bermain papan luncur dan ATV kesayangannya. Dia ingin terjaga dari luar komunitas lainnya agar ia bebas dari aturan dan peraturan yang ketat.

www.dailymail.co.uk Bieber meminta beberapa persyaratan, salah satunya 10 sampai 20 hektar tanah di tempat barunya ini bisa ia bangun untuk bermain papan luncur dan ATV kesayangannya. Dia ingin terjaga dari luar komunitas lainnya agar ia bebas dari aturan dan peraturan yang ketat.
Sementara itu, menurut Los Angeles Times, Walikota Calabasas Fred Gaines bersikeras menyatakan bahwa tidak ada informasi tentang niat Bieber untuk tetap tinggal di Calabasas.

"Fakta bahwa musisi internasional berbakat seperti Bieber memilih untuk tinggal di Calabasas adalah penghormatan bagi kami," ujar Fred.

Namun demikian, ia dengan cepat menambahkan bahwa "Perdamaian dan privasi penghuni kami adalah prioritas utama kota ini". 

"Sayangnya ada sejumlah pelanggaran terkait dengan Bieber dan tempat tinggalnya, dan sheriff telah bertindak tepat dalam menangani insiden tersebut," tambah Fred.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau