Tak main-main, nilai proyek taman hiburan bertajuk The Red Sea Astrarium tersebut, sebesar 5,7 miliar dirham atau setara Rp 18,6 triliun. The Red Sea Astrarium yang berada di Aqaba, Jordania, merupakan taman hiburan modern terpadu yang dilengkapi dengan fasilitas penginapan, sosial, kebudayaan, dan ruang belanja. Megaproyek ini diprediksi dapat menyerap lebih dari 4.000 tenaga kerja.
Pembangunan The Red Sea Astrarium akan memberikan dorongan signifikan bagi industri pariwisata di kawasan Sungai Yordan. Selain, tentu saja berpengaruh terhadap keuntungan ekonomi dan bisnis masyarakat di sekitarnya.
The Red Sea Astrarium, merupakan hiburan bertema Star Trek yang akan menjadi rumah untuk empat hotel bertaraf internasional terkemuka hotel dengan lebih dari 2.000 kamar. Ini termasuk hotel butik, hotel bintang lima, hotel keluarga, dan hotel yang mengkhususkan diri pada bisnis meeting, incentives, convention, and exhibition (MICE).
The Red Sea Astrarium menampilkan pusat belanja modern, gerai-gerai makananan, minuman dan panggung-panggung hiburan, termasuk atraksi hiburan dan sinema 4D yang berada di tepi sungai, menghadap ke pulau buatan. Pulau buatan tersebut menjadi magnitude dan pusat kegiatan sosial dan budaya The Red Sea Astrarium.
Arabtec Construction menjadwalkan pembukaan taman Star Trek impian Raja Jordania, Abdullah II, ini pada kuartal ketiga tahun 2017 mendatang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.