Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Tips Bersihkan Talang Air di Rumah

Ketika hujan, talang air sangat berfungsi terutama untuk menjadi jalan bagi air hujan yang jatuh ke atap rumah dan mengalirkannya ke selokan.

Talang air yang jarang dibersihkan akan menghambat jalannya air menuju selokan.

Selain itu, talang air juga menjadi lokasi yang sering berlumut dan tempat menumpukknya sampah seperti daun kering, tangkai pohon dan kotoran yang lainnya.

Membersihkan talang air harus dilakukan pada musim kemarau. Hal itu tentu saja karena Anda akan lebih mudah membersihkannya dibandingkan pada saat musim hujan.

Dilansir dari Ideal Home, berikut enam cara membersihkan talang air:

1. Bersihkan dan cegah penyumbatan

Daun atau ranting pohon biasanya menjadi sampah yang harus Anda bersihkan dari talang air.

Anda mesti menyapu bersih sampah daun kering dan ranting tersebut, agar air dapat mengalir dengan normal.

jika tidak dibersihkan, sampah dapat menyumbat aliran air dan berisiko membuat air itu tumpah ke luar selokan.

Anda juga harus mengecek kondisi saluran pipa yang mengalirkan air ke selokan. Sampah yang tidak dibersihkan itu akan terseret dan menyumbat pipa saluran air.

2. Gunakan sarung tangan 

Sebelum membersihkan talang air, Anda perlu mengenakan perlengkapan keselamatan seperti sarung tangan dan kaca pelindung.

Anda juga mesti menggunakan tangga yang masih berfungsi secara normal untuk memastikan pada saat membersihkan talang air yang bagar pada saat pembersihan tetap aman dan tidak terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan.

Selanjutnya Anda dapat menggunakan sekop untuk menyerok semua sampah yang menumpuk dan menghambat talang air di rumah.

Anda bisa menjadikan sampah tersebut menjadi pupuk kompos terutama jika sampah yang terkumpul berupa daun dan bahan organik lainnya.

3. Bersihkan menggunakan selang 

Selain menggunakan tangan, Anda dapat membersihkan talang air dan pipa air menggunana selang dengan tekanan tinggi agar semprotannya cukup kuat untuk membersihkan kotoran yang menempel pada dinding pipa saluran.

Tetapi, Anda perlu berhati-hati agar tidak menyebabkan becek. Jika talang air sudah bersih, Anda pun tidak perlu khawatir saat hujan.

Tetapi, jika tidak berhasil, Anda dapat menggunakan kayu panjang dan mendorong sampah itu keluar dari pipa.

4. Perbaiki kebocoran dan kerusakan talang air

Untuk memastikan talang air berfungsi dengan sempurna, Anda harus meeriksa dan memperbaiki kebocoran dan kerusakan pada talang air di rumah.

Jika terdapat kebocoran atau kerusakan, pertimbangkan untuk memperbaikinya terlebih dahulu.

Jika tidak bisa barulah putuskan untuk membeli talang air yang baru dan mengganti bagian dari talang air yang rusak tersebut.

Kebocoran dan kerusakan juga kerap kali terjadi pada pipa yang mengalirkan air ke selokan.

Musim kemarau merupakan waktu yang tepat untuk melakukan perbaikan talang air dan pipa di luar rumah.

5. Cegah karat talang air

Talang air berbahan besi sangat mudah berkarat. Bersihkan dan hilangkan karat talang air dengan cara mengampelas dan menggosokknya kembali.

Anda juga dapat mengecat besi dengan bahan pencegah karat. Mencegah karat talang air ini sangat penting dilakukan agar tidak mudah rusak.

6. Perbaiki pipa yang longgar

Angin kencang, hujan lebat dan cuaca ekstrem di luar rumah biasanya akan memuat talang dan pipa air di luar ruangan longgar dan terputus.

Anda harus mengecek secara rutin talang air tersebut, jika menemukan talang air yang longgar atau terputus perbaikilah secepatnya terutama sebelum hujan deras turun.

https://properti.kompas.com/read/2021/08/30/060000421/6-tips-bersihkan-talang-air-di-rumah

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke