Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pakuwon Cetak Laba Rp 2 Triliun

Di luar pos luar biasa berupa penalti atas penebusan utang obligasi sebesar Rp 138 miliar, laba komprehensif PWON tumbuh meningkat 20,5 persen.

Laba ini diperoleh dari pendapatan bersih senilai Rp 5,7 triliun yang lebih tinggi 18,1 persen ketimbang pencapaian tahun lalu senilai Rp 4,841 triliun.

Direktur dan Sekretaris Perusahaan PWON Minarto Basuki menuturkan, komposisi pendapatan tahun 2017 terdiri atas 52 persen recurring revenue dan 48 pendapatan development revenue,

"Hasil ini konsisten dengan strategi Perseroan untuk tumbuh dengan komposisi pendapatan yang berimbang antara recurring dan development revenue," kata Minarto dalam keterangan tertulis yang dikirim kepada Kompas.com, Rabu (21/3/2018).

Menurut dia, recurring revenue perseroan tahun 2017 mencapai Rp 2,955 triliun atau naik 15,7 persen dibandingkan tahun 2016 sebesar Rp 2.553 miliar.

Pencapaian ini ditunjang antara lain kenaikan pendapatan dari pusat perbelanjaan Pakuwon Mall tahap 2 dan 3 yang telah dibuka Februari 2017 serta tambahan dari pusat-pusat perbelanjaan ritel dan hotel-hotel eksisting perseroan.

Sementara development revenue  tahun 2017 tercatat Rp 2,763 triliun atau 20,8 persen lebih tinggi dari 2016 senilai Rp 2,228 triliun, karena pengakuan pendapatan dari penjualan apartemen Kota Kasablanka Tahap 2.

Marketing sales

Minarto menyebut, untuk realisasi marketing sales 2017 mencapai Rp 2,505 triliun ditopang penjualan apartemen 62 persen, rumah tapak 30 persen, dan kantor 8 persen.

Sedangkan pengeluaran belanja modal 2017 yang telah dikucurkan oleh perseroan mencapai Rp 2,048 triliun untuk membiayai proyek-proyek konstruksi Kota Kasablanka Tahap 2, Tunjungan Plaza 6, dan Pakuwon Mall extention serta pembebasan tanah.

Telah beroperasinya pusat perbelanjaan ritel Pakuwon Mall tahap 2 dan 3 sejak Februari 2017 dan Tunjungan Plaza tahap 6 sejak September tahun yang sama akan memberikan tambahan pendapatan recurring penuh tahun ini.

Demikian halnya dengan development revenue PWON juga akan terus tumbuh dengan pengakuan pendapatan atas penjualan apartemen baru di Superblok Pakuwon Mall, apartemen dan perkantoran di Kota Kasablanka tahap 2, rumah tapak di Pakuwon City dan Grand Pakuwon.

https://properti.kompas.com/read/2018/03/22/070000021/pakuwon-cetak-laba-rp-2-triliun

Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumbawa: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumbawa: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bima: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bima: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gianyar: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gianyar: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jembrana: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Jembrana: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Perbandingan Rata Atap Baja Ringan dengan Kayu

[POPULER PROPERTI] Perbandingan Rata Atap Baja Ringan dengan Kayu

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tabanan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tabanan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Andalkan Diskon Pajak, Intiland Gelar Pameran 21 Proyek

Andalkan Diskon Pajak, Intiland Gelar Pameran 21 Proyek

Hunian
Pentingnya Menjaga Tandon Air Tetap Sejuk Saat Musim Kemarau

Pentingnya Menjaga Tandon Air Tetap Sejuk Saat Musim Kemarau

Umum
'Full' Elektronik, Bali Tak Lagi Terbitkan Sertifikat Tanah Model Jadul

"Full" Elektronik, Bali Tak Lagi Terbitkan Sertifikat Tanah Model Jadul

Berita
79 Pelaku Industri Properti Jadi yang Terbaik versi Duo Awards

79 Pelaku Industri Properti Jadi yang Terbaik versi Duo Awards

Berita
Selangkah Lagi, Bali Jadi Pulau Lengkap

Selangkah Lagi, Bali Jadi Pulau Lengkap

Berita
Pemerintah Dapat Pinjaman dari Bank Dunia, Tuntaskan Sertifikasi Tanah

Pemerintah Dapat Pinjaman dari Bank Dunia, Tuntaskan Sertifikasi Tanah

Berita
Genjot Realisasi KPR Non Subsidi, BTN Resmikan 3 Sales Center Baru

Genjot Realisasi KPR Non Subsidi, BTN Resmikan 3 Sales Center Baru

Hunian
Raih Penghargaan, Perumahan Subsidi di Serang Ini Dinilai Punya Kualitas Terbaik

Raih Penghargaan, Perumahan Subsidi di Serang Ini Dinilai Punya Kualitas Terbaik

Perumahan
Terima Kontrak Kedua NICE PIK 2, WSBP Tuntas Memasok 21.948 Spun Pile

Terima Kontrak Kedua NICE PIK 2, WSBP Tuntas Memasok 21.948 Spun Pile

Konstruksi
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke