Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Selama Pameran DP 0 Rupiah Diberlakukan, Tapi Baca Syaratnya...

JAKARTA, KOMPAS.com - Beragam cara dilakukan pengembang untuk menarik minat masyarakat membeli rumah. Mulai dari menawarkan cicilan terjangkau hingga uang muka atau down payment (DP) Rp 0.

Seperti terlihat pada ajang Indonesia Property Expo (IPEX) 2018 yang dihelat PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk di JCC Senayan.

Pameran yang digelar pada 3-11 Februari 2018 itu diikuti 152 pengembang Tanah Air.

Dari penelusuran Kompas.com, selain perumahan subsidi, ada pula pengembang perumahan non-subsidi yang memberikan penawaran DP Rp 0.

Sebut saja perumahan Amanah City Superblock di Maja, Banten. Pengembang menawarkan rumah dalam empat tipe, yaitu 22/36, 22/60, 55/72 dan 60/60. Keempat tipe rumah itu bisa dibeli dengan DP Rp 0.

Syaratnya, calon pembeli harus menyerahkan booking fee sebesar Rp 2 juta-Rp 5 juta. Selain itu, rumah tersebut harus dicicil selama 15 kali dengan besaran bervariasi antara Rp 5 juta hingga Rp 18 juta.

Adapun harga termurah yang ditawarkan Rp 77 juta dan Rp 275 juta untuk tipe terbesar.

Selain itu, ada pula perumahan Grand Riscon Padjadjaran yang terletak di Jalan Kedung Waringin, Bojong Gede, Kabupaten Bogor.

Terdapat dua tipe rumah yang ditawarkan yaitu tipe 30/60 dan 36/70 dengan harga masing-masing Rp 279 juta dan Rp 373 juta.

Sebenarnya, ada uang muka yang harus dibayarkan, yaitu Rp 10 juta untuk tipe 30/60 dan Rp 15 juta untuk tipe 36/70. Namun, uang muka itu ditiadakan selama pameran berlangsung.

"Tapi booking fee-nya Rp 1 juta," kata Sales Marketing Grand Riscon Padjadjaran, Padil kepada Kompas.com, Sabtu (3/2/2018).

Untuk cicilan, ia menambahkan, berkisar antara Rp 2,28 juta hingga Rp 3 juta untuk tenor paling lama yaitu 20 tahun.

https://properti.kompas.com/read/2018/02/04/080000521/selama-pameran-dp-0-rupiah-diberlakukan-tapi-baca-syaratnya-

Terkini Lainnya

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Begini Cara Cek Nilai Tanah di Suatu Daerah Secara Online

Berita
Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Mau Bikin AJB Tanah atau Rumah? Berikut Syarat dan Cara Mengurusnya

Berita
Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Hingga Oktober, Pemerintah Gelontorkan Rp 282,9 Triliun buat Infrastruktur

Berita
119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

119,7 Juta Bidang Tanah Telah Terdaftar melalui PTSL

Berita
Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Jalan Tol Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Difungsikan saat Nataru

Berita
Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Persiapan PP Jelang Nataru, Mulai Jalan Tol hingga Mal

Berita
'Face Recognition' Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

"Face Recognition" Digunakan 5,8 Juta Kali, Terbanyak di Stasiun Gambir

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Dibanderol Rp 1,5 Miliar, Rumah di Sawangan Ini Tak Butuh Renovasi Lagi

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Belitung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Clement Francis Terpilih Jadi Ketua Umum AREBI 2024-2027

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke