Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sejak Dirilis Oktober, Kawana Residence Terjual 90 Persen

Tercatat, dalam penjualan tahap pertama dari 78 unit apartemen servis  yang ditawarkan, terjual 90 persen. Menurut rencana, ada 234 unit apartemen yang akan dijual dalam satu menara.

"Paling banyak profil pembeli dari Jepang," kata Presiden Direktur PT Grahabuana Cikarang Sutedja Darmono di Jakarta, Selasa (28/11/2017).

Grahabuana yang menggandeng perusahaan properti asal Jepang, Creed Group, dalam mengembangkan hunian ini, menghadirkan nuansa Negeri Matahari Terbit.

Beragam fasilitas berbau Jepang akan dihadirkan, mulai dari pemandian air panas atau onsen, restoran otentik Jepang, hingga room service yang meliputi sarapan khas Jepang, laundry dan dry cleaning.

Sekali pun kondisi perekonomian dalam negeri kurang baik, Sutedja menambahkan, hal itu tidak serta merta menyurutkan minat investor terutama yang berasal dari luar negeri untuk membeli unit di sana.

Padahal, bila melihat harga yang ditawarkan terbilang cukup tinggi.

"Kami sendiri kaget, karena memang penjualan yang dilakukann sedikit berbeda. Memang dari segi harga itu sudah cukup tinggi, sekitar Rp 25 juta sampai Rp 28 juta per meter persegi," kata dia.

Menurut Sutedja, salah satu alasan banyak investor Jepang yang mengincar apartemen ini lantaran lokasinya yang berdekatan langsung dengan Jababeka Golf & Country Club seluas 86 hektar.

Masyarakat Jepang selama ini dikenal gemar bermain golf. Setidaknya, dari sekitar 60.000 ronde permainan golf di tempat tersebut, 38 persen di antaranya dimainkan pemain golf asal Jepang.

"Kami benar-benar apartemen berbau golf, bahkan dalam iklan sekalipun langsung berbau golf, 'start the golf from the lobby'," tuntas Sutedja.

Untuk diketahui, harga termurah yang dibanderol per unit apartemen ini Rp 1 miliar. Adapun tipikal unitnya masing-masing Studio (26 meter persegi), 1 Bedroom (35,57 meter persegi), dan 2 Bedroom (62 meter persegi). 

https://properti.kompas.com/read/2017/11/28/174103321/sejak-dirilis-oktober-kawana-residence-terjual-90-persen

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke