Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Meski Dollar Perkasa, Harga Furnitur IKEA Tidak Naik

Kompas.com - 01/09/2015, 19:00 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Marketing Manager IKEA Indonesia, Eliza Fazia, memastikan harga barang-barang, dan furniture di toko IKEA Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan, tidak ikut melambung, meskipun nilai tukar Rupiah tak kunjung membaik.

"IKEA mempunyai komitmen untuk memberikan harga terbaik, dan mempertahankan harga lama demi kepuasan pelanggan di Indonesia," tutur Eliza kepada Kompas.com, usai peluncuran Katalog IKEA 2016 di Senayan City, Jakarta, Selasa (1/9/2015). 

Feliza melanjutkan, patokan harga tahun ini adalah harga yag berlaku pada tahun 2014 lalu, saat IKEA membuka gerai pertamanya di Indonesia pada bulan Oktober. Dia menyebut contoh, saat itu kurs yang dipatok adalah Rp 9.000 per 1 dollar AS.

"Saat ini pun, harga masih tetap bertahan di angka Rp 9.000 per 1 dollar AS," imbuh Eliza.

IKEA Group menempuh kebijakan harga tetap tersebut karena kepentingan jangka panjang demi mempertahankan loyalitas dan kepuasan konsumen. Lebih dari itu, kata Eliza, adalah penetrasi pasar yang merasa bahwa produk-produk IKEA sangat sesuai dengan kebutuhan konsumen Indonesia.

Sebelumnya diberitakan, IKEA Group merilis edisi terbaru Katalog 2016 di seluruh dunia. Khusus edisi Indonesia, katalog ini menampilkan produk-produk, dan inspirasi dengan sentuhan lokal, untuk satu tahun ke depan.

Untuk tahun ini, IKEA fokus pada hal yang terkait kegiatan makan yang dapat menciptakan kehangatan bagi keluarga. Karena itu, dapur, dan keluarga menjadi satu kesatuan yang tak dapat dipisahkan. Sejalan dengan tema baru kali ini, IKEA mengajak masyarakat membuat resolusi bagi rumah mereka, terutama menjadikan rumah lebih baik.

Katalog IKEA 2016 menghadirkan produk-produk terbaru dengan inspirasi perabot rumah tangga, dan solusi cerdas yang terdiri atas 324 halaman. Katalog ini dicetak sebanyak 219 juta eksemplar di atas kertas bersertifikat FSC, dan diterjemahkan ke dalam 34 bahasa serta didistribusikan di 49 negara.

Selain hadir dalam bentuk cetak, Katalog IKEA juga disediakan dalam format digital yaitu IKEA Catalogue App yang dapat diunduh dalam versi Android, atau IOS. Dengan menggunakan aplikasi Katalog IKEA, masyarakat dapat mengeksplorasi lebih banyak informasi, dan inspirasi yang hadir dalam bentuk film, gambar, bahkan fitur menempatkan produk dalam ruangan (augmented realty).

Selain itu, ada fitur terbaru yang dapat mengsjak masyarakat seolah sedang berjalan di salah satu dari dua ruangan inspirasi yang terdapat dalam Katalog IKEA (walk in the room). Aplikasi ini juga menghadirkan 50 film, galeri foto, dan sudut pandang 360 derajat.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau