Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan Memuaskan, Pengecer Singapura Ekspansi 11 Gerai Lagi di Indonesia

Kompas.com - 30/01/2015, 10:47 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

SERPONG, KOMPAS.com - Indonesia dianggap sebagai kunci penggerak pertumbuhan bisnis ritel Courts Asia. Betapa tidak, gerai pertama mereka Courts Megastore di Kota Harapan Indah, Bekasi, mampu meraup penjualan senilai 20 juta dollar AS atau setara Rp 252,3 miliar. Padahal gerai ini baru beroperasi tiga bulan sejak Oktober 2014.

Oleh karena itu, Courts Asia yang berbasis di Singapura ini, berencana membuka sebelas gerai baru lagi dalam rentang waktu lima tahun ke depan. Kesebelas gerai baru ini tersebar di Jakarta, Bogor, Depok, dan Tangerang.

Setelah Courts Megastore di Kota Harapan Indah, Bekasi, akan dibuka Courts Mega Bekasi Hypermall pada semester kedua 2015, dan Courts Megastore BSD City, Serpong, yang merupakan gerai terbesar dengan luas 20.400 meter persegi.

Courts Megastore yang baru saja dimulai konstruksinya pada Kamis (29/1/2015) tersebut direncanakan dapat melayani publik pada akhir 2015 atau paling lambat awal 2016. Dengan demikian, Courts Megastore BSD City merupakan gerai ketiga mereka di Indonesia.

Chief Executive Officer Courts Asia, Terence Donald O'Connor, memastikan, pasar Indonesia dengan pertumbuhan kelas menengah yang tinggi serta daya belinya yang demikian kuat merupakan faktor utama Courts Asia melakukan ekspansi.

"Pasar Indonesia sangat besar dengan populasi sekitar 250 juta. Jadi kami tidak khawatir terlambat masuk dibanding peritel lainnya, karena pasar Indonesia menawarkan peluang yang menjanjikan. Gerai kami yang pertama disambut sangat antusias. Itu yang mendorong kami membangun gerai-gerai berikutnya," terang Terence kepada Kompas.com.

Untuk gerai ritel berkonsep megastore dengan skema pengembangan built to suit, Courts Asia, melalui PT Courts Retail Indonesia, menunjuk Sinarmas Land Group sebagai pengembangnya. Pengembang raksasa dengan kapitalisasi pasar Rp 46,6 triliun ini membangun Courts Megastore Kota Harapan Indah, Bekasi, dan Courts Megastore BSD City Serpong.

"Tak tertutup kemungkinan kami juga akan membangun Courts Megastrore lainnya dari total 12 gerai yang direncanakan dalam lima tahun ke depan. Bisa dengan konsep built to suit maupun di dalam mal yang merupakan portofolio Sinarmas Land. Tergantung kebutuhan mereka," ujar Managing Director Corporate Strategy and Services Sinarmas Land Group, Ishak Chandra.

Ishak mengungkapkan, pembangunan Courts Megastore BSD City Serpong membutuhkan dana sekitar 45 juta dollar AS (Rp 566,7 miliar).

Courts sendiri menawarkan barang-barang kebutuhan rumah tangga seperti furnitur, elektronik, gadget, perlengkapan interior dan eksterior rumah, perkakas, dan lain-lain. Barang yang ditawarkan separuh bagian atau 50 persen merupakan produk impor dan sisanya produk lokal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Banjarnegara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Banjarnegara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Banjar: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kota Banjar: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukabumi: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sukabumi: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Surat Edaran Prototipe Rumah Sederhana Segera Terbit

Surat Edaran Prototipe Rumah Sederhana Segera Terbit

Berita
Segudang Keuntungan Gunakan Wastafel 'Stainless Steel' di Dapur

Segudang Keuntungan Gunakan Wastafel "Stainless Steel" di Dapur

Tips
Lima Tahun ke Depan, Pertumbuhan 'Crazy Rich' Indonesia Lampaui Dunia

Lima Tahun ke Depan, Pertumbuhan "Crazy Rich" Indonesia Lampaui Dunia

Berita
Incar Mahasiswa dan Turis, Winland Tawarkan Hunian Rp 300 Juta di Malang

Incar Mahasiswa dan Turis, Winland Tawarkan Hunian Rp 300 Juta di Malang

Apartemen
Mulai Tahun Ini, Tarif Sewa Gedung Kantor di Jakarta Naik 3 Persen

Mulai Tahun Ini, Tarif Sewa Gedung Kantor di Jakarta Naik 3 Persen

Perkantoran
186.000 Hektar Hutan Adat di Tapanuli Utara dan Luwu Utara Diregistrasi

186.000 Hektar Hutan Adat di Tapanuli Utara dan Luwu Utara Diregistrasi

Berita
4,39 Juta Orang Naik Kereta Selama 22 Hari Angkutan Lebaran 2024

4,39 Juta Orang Naik Kereta Selama 22 Hari Angkutan Lebaran 2024

Berita
Ditarget Tuntas Oktober, Ini Progres Bendungan Bolango Ulu di Gorontalo

Ditarget Tuntas Oktober, Ini Progres Bendungan Bolango Ulu di Gorontalo

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cianjur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Cianjur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bandung: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bandung: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Sertifikat Elektronik Persempit Ruang Gerak Mafia Tanah

Sertifikat Elektronik Persempit Ruang Gerak Mafia Tanah

Berita
[POPULER PROPERTI] Mei 2024, Tol Betung-Tempino-Lencir Mulai Dibangun

[POPULER PROPERTI] Mei 2024, Tol Betung-Tempino-Lencir Mulai Dibangun

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com