Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terinspirasi "Wabi Sabi", Memuaskan Hasrat dengan Rumah Kaca!

Kompas.com - 02/09/2014, 15:44 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

KOMPAS.com - Rumah dengan banyak jendela kaca memang sedang digemari banyak orang, terlebih jika pemandangan di depan rumah mampu memanjakan mata pemiliknya. Untuk memuaskan hasrat tersebut, maka muncullah "Glass House Mountain House" di Australia.

Terletak di sepanjang sisi tebing menghadap perbukitan lanskap di Maleny, Australia, "Glass House Mountain House" dibangun dengan tujuan untuk menghubungkan antara pengalaman hidup di gunung dengan lingkungan alam di sekitarnya. Bangunan hasil rancangan Bark Design Architects itu meleburkan menjadi satu ruang interior dan eksterior yang terdapat di alam.

www.designboom.com Rumah kaca ini juga menampilkan pemandangan luas menuju bukit jauh ke selatan yang sama baiknya dengan halaman internalnya. Struktur rumah kaca ini sebagian menduduki sebidang tanah, sementara bagian lainnya berada di luar dan ditinggikan oleh rangka baja ringan.
Rumah kaca ini juga menampilkan pemandangan luas menuju bukit jauh ke selatan yang sama baiknya dengan halaman internalnya. Struktur rumah kaca ini sebagian menduduki sebidang tanah, sementara bagian lainnya berada di luar dan ditinggikan oleh rangka baja ringan.

Sesuai namanya, rumah kaca ini dilengkapi banyak jendela yang berguna sebagai pembuka hubungan dengan dunia luar. Bidang kaca geser dan berputar dapat dibuka dan dijadikan sebagai ventilasi pasif.

Di samping itu, desain rumah kaca ini juga berkaitan dengan bentang alam pegunungan melalui penggunaan batu-batu di kawasan pegunungan. Sebuah monumen batu basal garden wall menjadi pembatas antara halaman rumah yang berisikan kerikil dan pemandangan luas. Selain menggunakan batu dan kaca, rumah ini juga berisikan elemen-elemen pahatan kayu dalam bentuk sekat, dek, dan jalan setapak yang meliputi taman.

www.designboom.com Selain menggunakan batu dan kaca, rumah ini juga berisikan elemen-elemen pahatan kayu dalam bentuk sekat, dek, dan jalan setapak yang meliputi taman.
"Glass House Mountain House" ini terinspirasi dari desain Jepang yang disebut Wabi Sabi. Maka tak heran apabila rumah ini memiliki atap dan pintu geser serta elemen jendela yang cukup banyak.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau