Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lippo Siapkan Proyek Raksasa Senilai Rp 200 Triliun!

Kompas.com - 20/05/2014, 18:09 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kondisi pasar properti yang melambat sejak semester II 2013 dan berlanjut hingga kini, tak menghalangi PT Lippo Karawaci Tbk., (LPKR) meluncurkan proyek baru.

Tak main-main, LPKR tengah mempersiapkan megaproyek bertajuk Millenium Village, senilai total Rp 200 triliun. Proyek raksasa ini mengintegrasikan 12 jenis dan fungsi properti ke dalam satu pengembangan.

Chief Marketing Officer Lippo Homes, Jopy Rusli, mengatakan, Millenium Village adalah bentuk komitmen LPKR dalam membangun kota mandiri Lippo Village di Karawaci, Tangerang, yang memiliki basis ekonomi khusus.

"Millenium Village juga mempresentasikan batasan tegas yang kami berlakukan antara pengembangan wilayah permukiman low rise dengan komersial high rise. Millenium Village ini merupakan multi years project dengan estimasi penyelesaian selama 20 tahun," ungkap Jopy kepada Kompas.com, Selasa (20/5/2014).

Millenium Village yang menempati area seluas 75 hektar, merupakan bagian dari Lippo Village Central Business District CBD, seluas 132 hektar. Di dalam pengembangan ini akan dibangun pusat belanja Lippo Grand Mall dengan luas bangunan 470.000 meter persegi, dua menara perkantoran setinggi 75 lantai dan satu menara perkantoran 100 lantai.

Selain itu, terdapat juga 1 hotel mewah bintang lima dan satu hotel butik dengan jaringan operator internasional, serta sejumlah apartemen yang dirangkum dalam bangunan bernama Millenium Sky Park, ZU Private Club, Siloam Healty City, The Groove Shooping Street, Lippo Museum of Art, Lippo Office, Lippo World Expo, UPH (Universitas Pelita Harapan), UPH College, Lippo Hotels, dan The Art District.

Millenium Village dirancang oleh DP Architects yang berbasis di Singapura, sebagai The Global Smart City. LPKR mengadopsi konsep pengembangan hijau (green development) lengkap dengan jalur pedestriannya yang memungkinkan penghuni menjelajah kawasan dengan berjalan kaki.

Penghuni yang berada di lantai-lantai atas, dapat menikmati penghijauan tanpa harus turun ke bawah, karena LPKR telah menyediakan Millenium Sky Park.

Untuk tahap awal, LPKR akan memasarkan Hill Crest Apartment dengan ukuran terkecil 125 meter persegi. Harga perdana dipatok Rp 18 juta per meter persegi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau