Pelarangan disampaikan karena megatall setinggi 555 meter tersebut masih dalam proses konstruksi. Pelarangan akan dicabut, jika masalah keamanan tentang keamanan dan keselamatan bangunan gedung diselesaikan dengan baik.
Wali Kota Seoul, Park Won Soon, mengatakan hal tersebut saat menanggapi Lotte Group yang meminta persetujuan Pemkot Seoul untuk menggunakan lantai bawah Lotte World Tower sebelum konstruksi gedung 123 lantai ini tuntas.
Sayangnya, rencana Lotte Group harus tertunda karena serangkaian kecelakaan di lokasi konstruksi. Termasuk kematian seorang pekerja konstruksi akibat kebakaran yang terjadi belum lama ini.