Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingat-ingat Lagi, Kapan Terakhir Kali Anda Memperbaiki Rumah?

Kompas.com - 28/02/2014, 20:30 WIB
Tabita Diela

Penulis

KOMPAS.com — Sebagai pemilik rumah, ada baiknya Anda mempelajari hal-hal sederhana yang bisa membantu Anda merawat rumah. Menyambut akhir pekan esok hari, Anda pun dapat segera mengisi waktu luang dengan melakukan beberapa cara berikut ini.

Hal pertama sebaiknya dikuasai oleh pemilik rumah adalah kemampuan bercocok tanam. Bahkan, Anda bisa mempelajari keterampilan menanam dan merawat pohon jika halaman di sekitar rumah cukup besar.

Seperti dikutip Brightnest.com, ketika musim hujan mereda, dan di siang hari matahari terasa menyinari rumah terus-menerus, pohon mampu membuat rumah dan halaman terasa sejuk. Namun, berhati-hatilah ketika merawat tanaman di musim penghujan. Meski baik untuk tanaman, terlalu banyak jumlah air pun berbahaya.

www.shutterstock.com Jika Anda memperbaiki atap rumah hari ini, sepuluh tahun dari sekarang, Anda mungkin lupa kapan tepatnya memperbaiki atap tersebut.

Kedua, pastikan Anda tahu betul apa yang terjadi di rumah, termasuk mengetahui kondisi fisik, kerusakan, serta kebutuhan perbaikan. Jika Anda memperbaiki atap rumah hari ini, sepuluh tahun dari sekarang, Anda mungkin lupa kapan tepatnya memperbaiki atap tersebut. Padahal, Anda harus tahu seberapa kuat kondisi rumah Anda. Karena itulah, pencatatan memegang peranan penting dalam perawatan rumah.

Usahakan menyimpan catatan kerusakan, usaha perbaikan, dan hasil perbaikan yang sudah Anda lakukan. Catat juga perbaikan yang dilakukan tenaga ahli. Semakin lengkap catatan itu, semakin Anda yakin kondisi rumah dari waktu ke waktu.

Ketiga, cobalah paksa diri Anda menjadi orang yang memperhatikan detail. Periksa area-area tersembunyi di dalam rumah atau tidak diperhatikan, seperti sambungan air, keran bocor, atau lumut di kamar mandi. Usahakan Anda mengetahui setiap sudut di dalam rumah.

Selain itu, jangan hanya mengetahui, tetapi juga proaktif dan bertindak secepatnya ketika mengetahui ada masalah. Jika menemukan engsel pintu tidak duduk sempurna, wallpaper terkelupas, atau hal-hal lainnya, Anda harus secepatnya menangani hal itu. Dengan demikian, Anda tidak akan lagi menemukan tumpukan masalah yang menjadi urusan runyam di rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau