KOMPAS.com - Memiliki kebutuhan fisik khusus bukan alasan untuk tidak bisa menikmati kehidupan, serta kebahagiaan sederhana yang didapat dengan menikmati alam. Karena itu, perusahaan arsitektur asal Inggris, 6a architects, membangun fasilitas yang bisa diakses oleh penghuni rumah berkebutuhan khusus. Perusahaan arsitektur tersebut membuat "Tree House" atau "Rumah Pohon" sebagai volume tambahan di Tower Hamlets, London, Inggris.
"Rumah Pohon" menempel pada cottage atau pondok yang dimiliki oleh seorang perempuan pengguna kursi roda. Seiring waktu, pemilik pondok yang dibangun pada 1830 tersebut semakin bergantung pada kursi rodanya. Maka itu, 6a architects mencoba memperbesar ruang gerak pemilik rumah dengan membuat bangunan tambahan seluas 57 m2. Bangunan tersebut memiliki akses mudah bagi pengguna kursi roda, namun tetap menawarkan kenyamanan.
6a architects membuat jalur yang menyambungkan interior pondok dengan taman di depannya. Perusahaan tersebut juga memastikan adanya akses antara volume eksisting dan "Rumah Pohon" baru. Dua bangunan tersebut dihubungkan dengan jalur landai yang menghubungkan antara ruang keluarga dari bangunan lama menuju area masuk "Rumah Pohon".
Volume baru yang diciptakan 6a architects dibangun di permukaan teras. Pemilik sebelumnyalah yang membuat teras tersebut. Pada awalnya, teras digunakan sekadar untuk memandang lapangan hijau tidak jauh dari rumah. 6a architects memperbaiki area tersebut dengan menambahkan beberapa hal, termasuk kamar tidur dan ruang cuci. Ruang-ruang ini memungkinkan penggunanya menikmati pemandangan di luar dengan jendela-jendela berukuran besar.
6a architects menyampurkan interior dan eksterior dalam cara yang dinamis. Mereka menggunakan kayu-kayu bekas pakai sebagai rangka dan pondasi proyek ini. Lembaran kayu juga digunakan untuk melapisi "Rumah Pohon" tersebut pada bagian eksterior. Sementara, tripleks berwarna pucat menyelimuti bagian interiornya. Pendekatan yang tampak alami ini membuat hasil karya 6a architects semakin menyerupai rumah pohon sederhana yang biasanya digunakan sebagai tempat bermain oleh anak-anak.