Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apartemen Mungil Paling Simpel, Tanpa Pintu dan Jendela Depan!

Kompas.com - 06/12/2013, 14:59 WIB
Latief

Penulis

KOMPAS.com - Apartemen mungil di Tokyo ini didesain oleh arsitek lokal sebagai apartemen paling mungil di kawasan itu. Demi mencegah tetangga melihat langsung bagian dalamnya, apartemen ini dirancang tanpa jendela atau pintu di bagian depannya.

www.dezeen.com Demi mencegah tetangga melihat langsung bagian dalamnya, apartemen ini dirancang tanpa jendela atau pintu di bagian depannya.
Apartemen seluas 58 meter persegi ini berada di sebuah lingkungan perumahan di Tokyo. Didesain oleh Tsuyoshi Kobayashi dari studio arsitektur Another Apartment, posisi apartemen ini berada di utara kawasan itu dengan pintu masuk dan jendela pada dinding sampingnya menghadap ke selatan.

"Kami mengadopsi rencana untuk memaksimalkan penggunaan bukaan di sisi selatan dan atap untuk pencahayaan alami, ventilasi dan pandangan ke luar," ujar Kobayashi.

www.dezeen.com Didesain oleh Tsuyoshi Kobayashi dari studio arsitektur Another Apartment, posisi apartemen ini berada di utara kawasan itu dengan pintu masuk dan jendela pada dinding sampingnya menghadap ke selatan.
Sebuah tangga spiral berpenyangga tunggal di apartemen menjadi penghubung lantai dasar dengan kedua lantai atas, serta lantai bawah tanah yang digunakan sebagai ruang hiburan home theater.

Pintu masuknya mengarah terbuka ke ruang tamu yang juga berisi dapur. Ruangan ini dilengkapi dengan jendela geser yang bisa dibuka ke area teras.

www.dezeen.com Sebuah tangga spiral berpenyangga tunggal di apartemen menjadi penghubung lantai dasar dengan kedua lantai atas, serta lantai bawah tanah yang digunakan sebagai ruang hiburan home theater.
"Ruang tamu di lantai pertama terletak sedikit lebih tinggi dari permukaan tanah dan memiliki suasana seperti beranda luas secara keseluruhan," Kobayashi.

www.dezeen.com Adapun lantai atasnya adalah satu ruang yang dapat dipisahkan menjadi dua kamar tidur menggunakan partisi geser yang bisa
Adapun lantai atasnya adalah satu ruang yang dapat dipisahkan menjadi dua kamar tidur menggunakan partisi geser yang bisa "disimpan" ke dinding ketika sedang tidak digunakan. Sementara fasad di dinding selatannya terdiri dari serangkaian jendela bentang panjang, fitur dinding di seberangnya berupa dinding built in sebagai ruang penyimpan, termasuk di dalamnya wastafel tersembunyi. Sangat simpel!
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com