Direktur PT Makko Raya Cemerlang, Christopher Sebastian, selaku distributor kaca film Jepang, Masterpiece, mengatakan, ada beberapa alasan penting mengapa masyarakat sebaiknya mulai mempertimbangkan penggunaan kaca film pada bagian jendela maupun pintu rumah.
Alasan pertama, perubahan iklim yang terjadi begitu ekstrim. Berbagai jenis pelapis kaca sudah tidak lagi mampu menangkan efek buruk dari sinar ultraviolet. Jika kaca berlapis saja sudah tidak mampu, apalagi kaca tanpa pelapis. Solusinya, Christopher menawarkan kaca film berlapis ganda.
"Untuk mengurangi sengatan panasnya sinar matahari, sebagian besar masyarakat menggunakan folding gate. Akan tetapi, ini tak berhasil sempurna, karena panas tetap masuk. Folding gate tidak bisa mengalihkan sinar ultraviolet," urai Christopher kepada Kompas.com, di Jakarta, Kamis (18/7/2013).
Bahkan, pemasangan gorden pada jendela rumah pun tetap tidak bisa menahan masuknya sinar ultraviolet. Di dalam rumah masih terasa pengap. Sebaliknya dengan menggunakan pelapis kaca dapat menangkal efek buruk, bahkan potensi kanker yang disebabkan oleh paparan ultraviolet.
Alasan lainnya, dampak penggunaan kaca film adalah berkurangnya energi yang dibutuhkan untuk mendinginkan ruangan. Berbeda dengan sekadar menggunakan gorden, menggunakan kaca film dapat mengurangi panas dari sinar matahari, meringankan kinerja pendingin ruangan, dan efeknya mampu menghemat listrik lebih kurang empat sampai lima persen.
Terakhir, alasan keamanan (safety). Jika terjadi huru-hara atau bencana alam, jendela kaca yang tidak menggunakan pelapis akan pecah dan langsung menimpa apa saja di sekitarnya termasuk penghuni. Sementara dengan kaca film, pecahan kacanya akan berbeda dan tidak langsung menimpa penghuni. Akan ada retak yang terkumpul pada satu titik.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.