Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jelang Siang, Arus Balik Timbulkan Kemacetan di Tol Cikampek

Kompas.com - 19/06/2018, 11:54 WIB
Erwin Hutapea

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Kondisi Jalan Tol Jakarta-Cikampek mengalami kemacetan lalu lintas di beberapa titik pada Selasa (19/6/2018) menjelang siang.

PT Jasa Marga (Persero) Tbk selaku pengelola tol tersebut melalui Jasa Marga Traffic Information Center (JMTIC) menginformasikan bahwa di Tol Jakarta-Cikampek ke arah Jakarta mengalami kemacetan di daerah Dawuan Km 64 sampai Km 62.

Kemacetan ini disebabkan oleh masuk dan keluarnya kendaraan di rest area titik tersebut.

Lokasi kemacetan lain juga ditemui di Karawang Timur Km 56 hingga Km 51 serta di Karawang Barat Km 49 sampai Km 46 karena penyempitan lajur (bottleneck).

Terkait kepadatan yang terjadi di rest area, Manajer JMTIC Hervian menuturkan, sebaiknya pengguna jalan tol memanfaatkan rest area hanya untuk kebutuhan darurat dan tidak lebih dari satu  jam agar bergantian dengan pengguna jalan lainnya.

“Tidak boleh sembarang parkir di dalam rest area sehingga menghambat pengguna jalan lain yang akan masuk,” ucap Hervian melalui pesan tertulisnya, Selasa (19/6/2018).

Baca juga: Titik Kemacetan di Tol Jakarta-Cikampek Siang Ini

Dia juga mengingatkan mengenai larangan parkir kendaraan di bahu atau badan jalan tol karena bisa menghambat kelancaran lalu lintas dan berbahaya bagi diri sendiri dan pengguna jalan lain.

Tidak lupa Hervian mengimbau agar pengguna jalan mematuhi arahan petugas di lapangan supaya lau lintas lebih tertib.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau