Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangun Tol Trans-Sumatera, Pemerintah Jajaki Investor Jepang

Kompas.com - 21/07/2017, 14:00 WIB
Dani Prabowo

Penulis

JAKARTA, KompasProperti - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berencana menggandeng sejumlah investor asal Jepang untuk turut membangun Jalan Tol Trans-Sumatera.

Dari panjang sekitar 2.700 kilometer yang hendak dibangun, menurut Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja, saat ini baru sekitar 500 kilometer yang sudah mendapat kepastian pendanaan.

"Sisanya kami harus cari dari investor," kata Endra saat berbincang dengan sejumlah awak media di Auditorium Kementerian PUPR, Selasa (18/7/2017).

Penjajakan investasi itu telah dilakukan saat Menteri PUPR Basuki Hadimuljono bertandang ke Jepang, pekan lalu.

Kunjungan Basuki ke negeri sakura dilakukan dalam rangka menerima penghargaan International Lifetime Contribution Award 2017 dari Perhimpunan Insinyur Jepang atau Japan Society of Civil Engineers (JSCE).

Menurut rencana, kata Endra, sejumlah delegasi Jepang akan bertandang ke Tanah Air pada bulan September tahun ini. Ia mengklaim, beberapa investor sudah menunjukkan ketertarikan.

"Mereka kan baru akan melihat. Kita punya spot-spot di Bandar Lampung, Palembang, Pekanbaru dan Medan. Itu masih belum nyambung," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau