Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dalam 7 Jam, 32.690 Kendaraan Menyemut di Tol Jakarta-Cikampek

Kompas.com - 04/05/2016, 22:36 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Libur panjang akhir pekan alias long weekend memperingati kenaikan Isa Almasih dan Isra Miraj pada 5-6 Mei 2016 betul-betul dimanfaatkan sebagian besar warga untuk sejenak meninggalkan rutinitasnya. 
 
Puluhan ribu kendaraan terpantau memadati ruas-ruas jalan tol yang dikelola PT Jasa Marga (persero) Tbk. 
 
Di gerbang tol (GT) Cikarang Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, misalnya. Volume lalu lintas shift 2 sejak pukul 14.00 hingga 21.00 WIB (7 jam) sebanyak 32.690 kendaraan atau melonjak 21 persen dibanding kondisi pada hari biasa.
 
Padahal gardu operasi yang dibuka sebanyak 13 entrance dan 21 exit. Namun begitu, lewat pukul 21.00 WIB antrian di GT Cikarang Utama berangsur normal sebanyak 7 kendaraan.
 
Sementara di GT Bogor Jalan Tol Jagorawi, hingga pukul 21.00 WIB terdapat 13.663 kendaraan atau naik 900 kendaraan (7,05 persen) dari kondisi normal sebanyak 12.763 persen.
 
Jumlah gardu yang dioperasikan sebanyak 8 unit gardu entrance dan 6 gardu exit.    
 
Adapun kondisi pada pukul 21.30 WIB terdapat 12.592 kendaraan atau selisih 1.026 unit lebih banyak dibanding hari biasa sejumlah 11.566 kendaraan.
 
Antrian di GT Bogor mencapai 3 hingga 4 kendaraan untuk gardu exit dan 1-2 kendaraan untuk gardu enrance.
 
Sedangkan kondisi di GT Kapuk Jalan Tol Cawang-Tomang-Cengkareng pada pukul 21.30 WIB memperlihatkan kenaikan volume lalu lintas yang tidak terlalu signifikan.
 
Hingga pukul 21.00 WIB terdapat 23.591 kendaraan dengan antrian di GT Kapuk sekitar 10-15 unit di gardu reguler. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com