Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perusahaan Singapura Kelola Apartemen Milik Pakuwon

Kompas.com - 04/05/2015, 14:11 WIB
Hilda B Alexander

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Surabaya semakin gemerlap. Pengembangan properti komersial menengah hingga mewah menyesaki setiap jengkal lahan Kota Pahlawan ini dalam tiga tahun terakhir.

Berdasarkan catatan Kompas.com, tak kurang dari 39 proyek properti komersial yang terdiri atas apartemen, hotel, pusat belanja, dan perkantoran yang tengah dalam konstruksi. Menariknya, 11 di antaranya merupakan pengembangan multifungsi atau mixed use development yang digarap raksasa-raksasa properti nasional, maupun lokal.

Sebut saja PT Ciputra Surya Tbk dengan Ciputra World Surabaya, PT Pakuwon Jati Tbk dengan Tunjungan City, PT Intiland Development Tbk dengan Praxis dan Spazio, dan Trikarya Graha Utama dengan The Frontage.

Semaraknya properti di kota dengan populasi 3,1 juta jiwa ini menjadi magnit kuat bagi para investor properti dan juga nama-nama beken di sektor hospitalitas. Salah satunya adalah The Ascott Limited (Ascott), perusahaan hospitalitas yang berbasis di Singapura.

Melalui bisnis unit apartemen servis (serviced residence) yang seluruhnya dimiliki oleh CapitaLand, mereka secara resmi membuka Ascott Serviced Residence pertama di Surabaya, Senin (4/5/2015).

Portofolio ini bertajuk Premier Ascott Waterplace Surabaya. Di dalamnya terdapat 182 apartemen. Kehadiran Premier Ascott Waterplace Surabaya, menggenapi properti kelolaan Ascott lainnya, yakni Somerset Surabaya Hotel & Serviced Residence.

Ascott Waterplace Surabaya terdiri atas 33 lantai dan memberikan pilihan akomodasi kepada para pebisnis dengan varian tipe apartemen satu sampai tiga kamar tidur. Setiap unit apartemen dirancang luas dan mewah beserta dapur, ruang kerja dan ruang tamu yang terpisah dan dilengkapi fasilitas modern seperti home entertainment system dan akses internet nirkabel.

Regional General Manager Ascott untuk Indonesia dan Australia, Kenneth Rogers mengatakan, Surabaya merupakan kota terbesar kedua di Indonesia dengan pertumbuhan komersial, manufaktur sangat pesat. Hal ini mendorong meningkatnya kebutuhan ruang-ruang pertemuan serta sektor konvensi, di samping menarik wisatawan internasional dan bisnis wisatawan domestik.

“Termotivasi hal itu, kami menawarkan serviced residence yang berlokasi di kawasan strategis Pakuwon Indah, proyek skala kota yang dikembangkan oleh Pakuwon Group di Surabaya bagian barat. Terletak di perumahan mewah, tepat di seberang Pakuwon Trade Center dan komplek Supermall Pakuwon Indah," ujar Rogers.

Direktur Keuangan dan Sekretaris Perusahaan PT Pakuwon Jati Tbk, Minarto Basuki, menambahkan, kerjasama dengan Ascott untuk pengelolaan Waterplace Surabaya melalui skema jangka panjang.

"Karena termasuk sumber recurring income, pastinya skema kerjasamanya dalam jangka panjang. Seperti Somerset Surabaya Hotel & Serviced Residences juga sangat lama yakni sekitar 20 tahun," tutur Minarto kepada Kompas.com, Senin (4/5/2015).

Selain Premier Ascott Waterplace Surabaya, Ascott saat ini juga mengelola Ascott Jakarta, Ascott Kuningan Jakarta, Citadines Kuta Beach Bali, Citadines Rasuna Jakarta, Somerset Berlian Jakarta, Somerset Grand Citra Jakarta dan Somerset Surabaya Hotel & Serviced Residence.

Ke depan, perusahaan ini juga akan membuka Somerset Kencana Jakarta pada semester kedua 2015 dan Citadines Marvell Surabaya pada 2016.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Tengah: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangka Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

REI Nilai Gebrakan Ara Bertolak Belakang dengan Satgas Perumahan

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bintan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

[POPULER PROPERTI] Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Karimun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Ingin Perpanjang Masa Pakai Kipas Angin di Rumah? Lakukan 5 Hal Ini

Tips
Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Pemerintah Punya Cara Pindahkan Warga di Zona Merah Gempa Cianjur

Berita
Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Pakuwon Mall Bekasi Dibuka, Standar Baru Berbelanja Senilai Rp 843 miliar

Ritel
Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Ara Bagi-bagi Rp 100 Juta Titipan Prabowo Buat Penghuni Huntap Cianjur

Berita
Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Tepis soal Proyek Jumbo Disetop, Dody: Cuma Selektif

Berita
Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Cakupan Layanan Irigasi Bendungan Semantok Akan Ditambah 499 Hektar

Berita
Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Keluhan Penghuni Huntap Tahap III Cianjur, Mulai dari Air Keruh hingga Baru Dapat Sertifikat 10 Tahun

Berita
Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Rencana Ambisius Iran, Punya Jaringan Kereta ke China via Afganistan

Berita
Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Durasi Perjalanan Tamu Asing di Jakarta Lebih Pendek

Hotel
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau