Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Daerah Irigasi Bocor, Rp 1,6 Triliun Dikucurkan untuk Perbaikan

Kompas.com - 16/02/2017, 17:30 WIB
Ridwan Aji Pitoko

Penulis

SEMARANG, KompasProperti - Infrastruktur ketahanan pangan merupakan hal yang menjadi perhatian pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat ini.

Oleh sebab itu, pekerjaan rehabilitasi daerah irigasi (DI) di beberapa wilayah diutamakan. Di antaranya DI Sedadi, DI Klambu, dan DI Sidorejo.

Ketiganya berada di Provinsi Jawa Tengah dan digunakan untuk mengaliri sawah di beberapa kabupaten seperti Grobogan, Pati, Demak, dan Kudus.

"Pekerjaannya ini multiyears contract (MYC) 2015-2018 karena sejak pertama kali dibangun pada 1980-an ini belum diperbaiki. Saat ini kondisinya bocor terus," tutur Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, saat mengunjungi DI Klambu, Kamis (16/2/2017).

Imbasnya, lanjut Basuki, ketiga DI yang secara total mampu mengairi sawah seluas 64.000 hektar di empat kabupaten tersebut tidak dapat bekerja maksimal.

"Kebocoran yang terjadi membuat luas sawah yang bisa diairi berkurang menjadi 60 persen hingga 70 persen," imbuh dia.

Selain menormalisasikan luas pengairan sawah, rehabilitas ini diakui Basuki mampu meningkatkan indeks pertanaman (IP) padi dan palawija hingga sebesar 50 persen di masing-masing DI.

Anggaran yang digelontorkan Kementerian PUPR untuk rehabilitasi ketiga DI tersebut tak kurang dari Rp 1,6 triliun.

Rinciannya, Rp 315,09 miliar untuk DI Sedadi dengan potensi mengairi 16.055 hektar sawah, lalu Rp 802,12 miliar untuk DI Klambu dengan potensi mampu mengairi sawah seluas 37.451 hektar, dan sebesar Rp 211,61 miliar untuk DI Sidorejo dengan potensi mengairi sawah seluas 7.978 hektar.

"Rehabilitasinya akan selesai pada 2018 nanti," pungkas Basuki. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sama-sama Potong Gaji Karyawan, Program Perumahan Tapera dan BPJS Ketenagakerjaan

Sama-sama Potong Gaji Karyawan, Program Perumahan Tapera dan BPJS Ketenagakerjaan

Berita
Aplikasi MLFF Cantas Belum Ada di Play Store, Ini Penjelasan Kementerian PUPR

Aplikasi MLFF Cantas Belum Ada di Play Store, Ini Penjelasan Kementerian PUPR

Berita
Potong Gaji Pekerja, Duit Iuran Tapera Bisa Dipakai Apa?

Potong Gaji Pekerja, Duit Iuran Tapera Bisa Dipakai Apa?

Berita
Kenaikan Harga Rumah Seken di Bogor Tertinggi di Jabodetabek dan Pulau Jawa

Kenaikan Harga Rumah Seken di Bogor Tertinggi di Jabodetabek dan Pulau Jawa

Berita
Basuki Buka Suara soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Basuki Buka Suara soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Berita
Prinsip yang Wajib Diterapkan Ketika Ingin Mendekorasi Rumah Minimalis

Prinsip yang Wajib Diterapkan Ketika Ingin Mendekorasi Rumah Minimalis

Tips
Ingat, Tak Bayar Tol MLFF Bisa Kena Denda Tarif sampai 10 Kali Lipat

Ingat, Tak Bayar Tol MLFF Bisa Kena Denda Tarif sampai 10 Kali Lipat

Berita
3 Rest Area Baru di Tol Trans-Sumatera Siap Tampung 319 Penyewa

3 Rest Area Baru di Tol Trans-Sumatera Siap Tampung 319 Penyewa

Berita
Bangun Mal di Makassar, Summarecon Rogoh Kocek Rp 500 Miliar

Bangun Mal di Makassar, Summarecon Rogoh Kocek Rp 500 Miliar

Ritel
Penjelasan Jokowi dan BP Tapera soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Penjelasan Jokowi dan BP Tapera soal Aturan Gaji Karyawan Dipotong buat Tapera

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
3 Rest Area di Tol Trans-Sumatera Siap Layani Pengguna, Progresnya Tembus 90 Persen

3 Rest Area di Tol Trans-Sumatera Siap Layani Pengguna, Progresnya Tembus 90 Persen

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Nihil Pemenang, Hasil Lelang Ulang Tol Getaci dan Gilimanuk-Mengwi

Nihil Pemenang, Hasil Lelang Ulang Tol Getaci dan Gilimanuk-Mengwi

Berita
Lalin Tol Palembang-Prabumulih Naik 2 Kali Lipat Selama Libur Panjang

Lalin Tol Palembang-Prabumulih Naik 2 Kali Lipat Selama Libur Panjang

Berita
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com