Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Pencipta "Mickey Mouse" Disulap Jadi Museum

Kompas.com - 06/12/2013, 10:08 WIB
Tabita Diela

Penulis

KOMPAS.com - Siapa tidak kenal Walt Disney? Berkat karyanya, jutaan anak kecil di seluruh dunia punya "teman sejati" bernama Mickey Mouse. Tidak berlebihan jika Walt Disney punya museum sendiri yang menyimpan berbagai macam memorabilia dan hasil karyanya.

Disney lahir di sebuah rumah yang tampak tidak mencolok di Chicago, Amerika Serikat, tepatnya di daerah Hermosa 2156 North Tripp Ave. Menurut sejarawan, ia lahir di sana pada 5 Desember 1901.

Chicago Business mencatat, rumah tempat lahir Disney tersebut baru saja dibeli oleh dua produser animasi Hollywood, Dina Benadon dan Brent Young. Keduanya ingin mengubah rumah tersebut menjadi museum. Dina dan Brent merupakan veteran dalam industri taman hiburan. Mereka menjalankan perusahaan yang mengembangkan konten taman hiburan, termasuk permainan, atraksi, museum, lengkap dengan pusat ilmu pengetahuan.

Jauh sebelum hasil karya Disney dikenal hampir di seluruh dunia, ibunya mendesain rumah ini. Kemudian, sang ayah yang membangunnya pada 1896.

Kini, rumah tersebut akan menjadi sebuah museum. Karena berada tidak jauh dari Sekolah William Nixon, tampaknya nuansa pendidikan akan sangat terasa.

Museum ini mulai dibangun pada Januari 2014 mendatang dan dijadwalkan rampung pada 5 Desember 2014.

Sementara itu, menurut rencana, untuk merayakan kelahiran Disney dan mengenang sosoknya, Dina dan Brent akan bergabung dengan Anggota Dewan Kota Chicago Rey Colon, pebisnis asal California sekaligus keponakan Disney Roy P. Disney, serta Illinois Film Office Director Betsy Steinberg berkumpul di rumah tersebut pada Kamis (5/12/2013) waktu setempat.

"Tujuan mereka adalah untuk melindungi dan melestarikan lokasi ini dan untuk membukanya sebagai museum pada masyarakat umum," ujar juru bicara pemilik baru rumah kelahiran Disney.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Kediri: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Probolinggo: Pilihan Hunian Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Seram Bagian Timur: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Bangkalan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Magetan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Pacitan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Lamongan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Mutu Beton Tol MBZ Disebut di Bawah Standar, Begini Respons Jasa Marga

Berita
Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Fitch dan Moody's Naikkan Rating Kredit Pakuwon Jadi BB+

Berita
Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Nih Tujuh Mal Terindah di Dunia, Ada yang Langit-langitnya Kaca Patri Luas

Ritel
Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Pilih Tandon Air di Atas atau Bawah Tanah? Ini Plus Minusnya

Tips
Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Ini Lima Negara Asal WNA Paling Banyak Incar Properti di Indonesia

Berita
Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Tiga Kota Ini Paling Diminati WNA Saat Berburu Properti di Indonesia

Berita
Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Tol Gilimanuk-Mengwi Dilelang Ulang, Basuki: Mudah-mudahan September Teken PPJT

Berita
Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

Antisipasi Perpindahan Ibu Kota, Jababeka Siapkan Konsep TOD City

Hunian
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com