Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Cat Ulang Lemari Dapur? Sebaiknya Hindari Pilihan Warna Ini

Kompas.com - 28/01/2024, 12:48 WIB
Masya Famely Ruhulessin,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Lemari merupakan salah satu furnitur penting yang wajib ada di dalam dapat setiap rumah tangga.

Bila lemari dapur Anda sudah kusam, mengecatnya kembali merupakan salah satu cara untuk membuatnya terlihat baru.

Namun ternyata tidak semua warna cocok diaplikasikan pada lemari dapur. Anda sebaiknya memilih warna yang bisa bertahan lama dan tidak membosankan.

Baca juga: Keramik Dinding Dapur Anda Retak? Mungkin Ini Penyebabnya

Seperti dikutip dari The Spruce, berikut 4 warna yang sebaiknya tidak Anda aplikasikan pada lemari yang ada di area dapur menurut para ahli.

1. Coklat Tua

Meski kerap digunakan, ternyata kepala pimpinan Flair Design House, Danielle Slutzky, merekomendasikan untuk menghindari warna coklat tua saat mengecat lemari dapur.

“Warna coklat tua bisa membuat dapur terasa tidak bersahabat dan tidak menarik” katanya.

Jika ingin menggunakan warna coklat, pilihlah warna coklat yang lebih terang, seperti coklat almond dan coklat kelabu.

2. Abu-Abu

Danielle juga merekomendasikan untuk menghindari warna abu-abu pada lemari dapur, mengingat warna ini sering kali terlihat dingin dan mengintimidasi jika dipadukan dengan peralatan baja tahan karat.

“Lemari dan peralatan berwarna abu-abu yang monoton di dapur dapat meninggalkan perasaan tidak bersemangat dan monoton. Padahal dapur adalah salah satu ruang yang paling membahagiakan di rumah.

Baca juga: Cara Bikin Lemari Dapur Anda Terlihat Kinclong dan Tahan Lama

3. Merah muda dan ungu cerah

Pendiri Tay Fusco Design, Taylor Fusco menegaskan berbagi piliha warna ungu termasuk ungu cerah, tidak cocok untuk lemari dapur.

"Warna ungu apapun juga harus ada dalam daftar warna yang tidak boleh Anda aplikasikan untuk lemari dapur,” ujarnya.

4. Kuning cerah

Meskipun warna kuning cerah terlihat bagus dan ceria, ini mungkin bukan pilihan terbaik untuk dapur Anda terlebih untuk ruangan yang sempit.

“Ini bisa sangat berlebihan dan dapat membuat dapur Anda mungkin terasa lebih kecil dari yang sebenarnya,” kata pendiri By Callie Rippolone Design, Callie Rippolone.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau