KOMPAS.com - Membeli rumah sebaiknya tidak dilakukan secara tergesa-gesa dan sembarangan.
Pasalnya terdapat beberapa hal yang perlu dilakukan sebelum memutuskan membeli suatu rumah.
Salah satunya dengan menggali informasi mengenai faktor-faktor yang memengaruhi nilai jual atau harga rumah.
Selain mengikuti perkembangan harga jual beli rumah di wilayah sekitar lokasi, Anda juga perlu membandingkan dengan harga pasaran yang sedang berlaku.
Hal ini dilakukan untuk mengetahui harga jual yang sesuai dengan nilai rumah dan masuk harga pasaran.
Dikutip dari laman Aesia Kementerian Keuangan (Kemenkeu), berikut beberapa faktor yang memengaruhi nilai jual sebuah rumah:
1. Lokasi Rumah
Lokasi merupakan faktor utama yang memengaruhi nilai dan harga jual rumah. Lokasi mencakup lingkungan di sekitar rumah secara fisik maupun sosial.
Ada pun faktor penentu harga dari segi fisik yakni faktor landscape, vegetasi, temperatur udara, kualitas air, hingga suasana sekitar rumah.
Sedangkan faktor sosial yang mempengaruhi harga yakni tingkat hidup dan sikap warga sekitar lokasi.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.