JAKARTA,KOMPAS.com - Jika sedang merenovasi atau membangun kamar mandi dari nol, Anda harus berhati-hati saat memilih keramik kamar mandi.
Tak seperti keramik biasa yang digunakan pada area lain di rumah Anda, keramik kamar mandi rentan terhadap kelembaban dan perubahan suhu.
Untungnya, saat ini keramik kamar mandi yang tersedia di pasaran sudah dilengkapi dengan teknologi terbaru yang membuatnya lebih tahan lama.
Baca juga: Tipe Cat Rumah Minimalis Terbaik untuk Dinding Kamar Mandi
Untuk membantu Anda memilih, berikut 5 hal yang wajib dipertimbangkan sebelum membeli keramik kamar mandi yang baru.
Keramik untuk kamar mandi tersedia dalam berbagai motif, warna, ukuran dan pilihan desain untuk menciptakan tampilan yang Anda inginkan.
Bila Anda ingin menciptakan kamar mandi bergaya hotel, maka pilihlah keramik yang memiliki desain minimalis dan warna-warna netral seperti hitam, putih, dan pastel.
Sementara kamar mandi geometris menggunakan keramik dengan pola geometris. Kamar mandi seperti ini terlihat unik dan modern.
Gaya kamar mandi apa yang ingin Anda ciptakan akan menentukan jenis keramik yang perlu Anda beli.
Hal selanjutnya yang perlu dipertimbangkan adalah ukuran keramik. Pemilihan ukuran akan sangat mempengaruhi tampilan akhir ruangan.
Untuk kamar mandi berukuran kecil, sebaiknya pilih keramik dengan ukuran besar karena akan menciptakan ilusi ruangan terlihat luas.
Baca juga: Pilihan Keramik Kamar Mandi yang Tepat Bisa Bikin Ruangan Terlihat Besar Loh!
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.