JAKARTA, KOMPAS.com - IKEA Kota Baru Parahyangan, Kabupaten Bandung Barat, Provinsi Jawa Barat akan segera dibuka untuk umum, Minggu (28/3/2021).
Hal ini sebagaimana dikutip Kompas.com dari laman Instagram resmi IKEA Indonesia, @ikea_id, Selasa (23/3/2021).
"Hei, Bandung! Rumah untuk IKEA akan hadir di Kota Baru Parahyangan pada 28 Maret 2021," tulis akun tersebut.
Untuk mendatangi flagship store IKEA tersebut, para pengunjung wajib melakukan registrasi daring.
Registrasi daring ini dilakukan untuk menjamin kesehatan dan keamanan pengunjung maupun co-worker IKEA.
Hal ini juga bertujuan demi mendukung program pemerintah dalam mengurangi penyebaran Pandemi Covid-19.
Sistem registrasi daring ini memiliki kuota pengunjung terbatas untuk mengamankan kapasitas jarak sosial di toko tak lebih dari 1.000 pengunjung per sesi.
Saat ini, jam operasional di IKEA Kota Baru Parahyangan mulai berlaku pukul 09.00-21.00 WIB.
Baca juga: Warga Bandung, Siap-siap IKEA Bakal Buka Gerai Semester I
Registrasi daring ini terdiri dari empat sesi setiap harinya dengan maksimal 4.000 pengunjung. Setiap sesi memiliki waktu berbelanja di dalam toko selama maksimal tiga jam.
Sesi pertama akan dimulai dari pukul 09.00-12.00 WIB, sesi kedua dimulai pukul 12.00-15.00 WIB, sesi ketiga dimulai pukul 15.00-18.00 WIB, serta sesi keempat dimulai pukul 18.00-21.00 WIB.
Lantas, bagaimana cara registrasi daring untuk mengunjungi IKEA Kota Baru Parahyangan?