Ketinggian banjir di perumahan tersebut mencapai dada orang dewasa atau sekitar 120 sentimeter.
Tak hanya itu, listrik di perumahan tersebut juga dipadamkan mengingat adanya banjir yang terjadi.
11. Villa Mahkota Pesona
Perumahan lain yang tak kalah direndam banjir ialah Perumahan Villa Mahkota Pesona.
Baca juga: Perumahan-perumahan Ini Dilanda Banjir Parah, Satu Orang Tewas
Perumahan ini terletak di Desa Bojong Kulur, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, masih satu wilayah dengan Perumahan Villa Nusa Indah 1.
Ketinggian air pun mencapai 2 meter atau mencapai atap rumah. Sambungan listrik PLN terputus mulai pukul 22.00 WIB.
12. Permata Bekasi 2
Perumahan yang juga terendam banjir di wilayah Bekasi pada awal tahun adalah Permata Bekasi 2. Perumahan tersebut tepatnya berlokasi di Bekasi Timur, Kota Bekasi.
Ketinggian genangan air banjir di kawasan tersebut sudah sepaha orang dewasa atau sekitar 70 sentimeter.
Dalam pantauan Kompas.com, pukul 12:00 WIB keadaan di perumahan tersebut diketahui mengalami mati listrik total, sehingga pemandangan tak dapat terlihat.
13. Puri Kartika Baru
Perumahan di kawasan Tajur, Ciledug, Tangerang Selatan, ini juga turut terdampak banjir besar. Diperkirakan ketinggian banjir mencapai sekitar 2 meter.
Awalnya, banjir tersebut dapat ditangani dengan baik. Namun, pada Rabu, (1/1/2020) pukul 09.00 WIB, tanggul di daerah kompleks pun jebol, sehingga ketinggian air langsung naik drastis.
Menurut pantauan Kompas.com, Kamis (2/2/2020) pukul 07.30 WIB, berangsur surut.
Perumahan ini berlokasi di Pondok Kacang, Pondok Aren, Tangerang Selatan. Ketinggian air mencapai 1,5 meter hingga 1,8 meter.
Sebelumnya, ketinggian air hanya 70-80 sentimeter dan sebagian warga di kompleks perumahan tersebut nampak meninggalkan rumah mereka.
Perumahan ini berlokasi di Tanjung Duren, Jakarta Barat. Hingga Jumat (3/1/2020) perumahan ini masih terendam banjir setinggi 1,5 meter hingga 2 meter.
Menurut laman Antaranews, ditemukan satu korban meninggal dunia bernama Hanny Ratna Tedja berusia 71 tahun.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.